<em>Rapper</em> XXXTentacion Tewas Diberondong Tembakan

Selasa 19 Jun 2018, 13:48 WIB

AMERIKA SERIKAT -  Nasib tragis menimpa XXXTentacion, penyanyi rap yang sedang naik daun tersebut, harus tewas terbunuh di usia 20 tahun. Menurut polisi, pria bernama asli Jahseh Onfroy tersebut baru saja meninggalkan sebuah dealer sepeda motor di Florida, ketika dua tersangka menghujaninya dengan tembakan pada Senin (18/6/2018) sore waktu setempat. Dilansir BBC, XXTentacion sempat dilarikan ke rumah sakit sebelum akhirnya dinyatakan meninggal dunia.  Menurut keterangan polisi, setidaknya satu dari dua tersangka menembaknya sebelum keduanya melarikan diri dari TKP di Deerfield Beach, yang berjarak 43 mil (69km) utara Miami, dalam sebuah SUV berwarna gelap. Seorang saksi mata kepada TMZ mengatakan ia mendengar beberapa kali tembakan di luar dealer. Untuk sementara, polisi menyebut kejadian tersebut sebagai usaha perampokan. Jahseh sering digambarkan sebagai salah satu artis rap yang paling kontroversial, dan menghadapi tuduhan kekerasan dalam rumah tangga. XXXTentacion dengan cepat mencapai popularitas setelah merilis album debut pada 17 Agustus tahun lalu. Album tersebut berbicara mngenai depresi dan dipuji oleh beberapa bintang rap yang ternama. Ucapan duka mengalir dari selebritas dan penyanyi rap kelas dunia. Salah satunya adalah suami Kim Kardashian, Kanye West. “Beristirahatlah dalam dalam. Aku tidak pernah membertahumu betapa dirimu sangat menginspirasiku, Terima kasih karena pernah ada," tulis Kanye dalam bahasa Inggris. Polisi hingga kini masih berusaha mengejar pelaku penembakan. (mb)


News Update