TANGERANG - Nasib sial dialami Febri Lianso (20). Tukang parkir itu terkapar usai diclurit oleh segerombolan orang tak dikenal. Penyebabnya, korban tak terima pelaku menggoda teman wanitanya. Aksi main bacok kawanan remaja ini terjadi di Ruko Puri Beta 1, Larangan Utara, Kota Tangerang, Senin dinihari (6/3/2018). Akibat kejadian itu, Febri dilarikan ke rumah sakit dengan luka bacok di kepalanya. Kasusnya ditangani Polres Metro Tangerang. Menurut Safina (15), teman dekat korban, kejadian berdarah bermula ketika dirinya bersama Febri tengah nongkrong di lokasi kejadian. Tiba-tiba datang segerombolan pemotor menghampiri pasangan remaja dimabuk asmara tersebut. "Pengendara sepeda motor itu mengoda saya," kata Safina Zahrani, di Ciledug, Senin (5/3/2018). Kawanan remaja itu berboncengan dengan dua motor, berjumlah empat orang. Di waktu yang sama, korban yang merupakan sahabat dekat Safina, langsung menegur kawanan itu dan menghampirinya. Namun, kawanan bermotor itu malah melawan dan langsung memukul Febri. Beberapa orang bahkan langsung mengeluarkan celurit dan langsung membacok Febri. "Setelah membacok Febri, elaku langsung kabur dengan sepeda motor. Saya tidak tahu mereka berasal dari mana? Karena situasi gelap dan peristiwanya sangat cepat," jelasnya. Melihat luka yang dialami korban sangat parah, akhirnya Safina beserta sejumlah temannya langsung membawa korban ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan pertama kepada korban. Dari rumah sakit, Safina melapor ke Polsek Ciledug. Saat ini, petugas polisi masih mengejar pelaku. Kasat Reskrim Polrestro Tangerang AKBP Deddy Supriyadi menambahkan, akibat pembacokan itu korban mengalami luka sobek di kepala dan lengan kiri, karena berusaha menangkis celurit pelaku. "Peristiwa bermula saat saksi Safina sedang nongkrong dengan teman-temannya di Puri Beta 1, lalu datang para pelaku dengan menggunakan motor dan menggodanya," ungkap Deddy. Korban yang tidak terima rekan wanitanya digoda langsung menegur pelaku. Tetapi bukannya takut, pelaku malah turun dari motor dan menyerang korban, serta membacoknya pakai celurit. "Setelah membacok korban, kawanan pelaku langsung kabur. Akibat pembacokan itu, korban mengalami luka sobek di bagian kepala dan luka sobek di bagian lengan kiri," pungkas Deddy. "Pelaku dalam perburuan kami," pungkasnya. Mohon doanya,"pungkasnya. (Imam/b)

Tegur Pacarnya Digoda, Tukang Parkir Terkapar Dicelurit
Senin 05 Mar 2018, 18:50 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
News Update
Viral di Sosmed! IShowSpeed Ketemu WNI di Miami, Ucapkan Kalimat ‘Minggir Lu Miskin’
13 Mei 2025, 13:19 WIB

Jangan Takut! Ini Cara Cerdas Hadapi Ancaman DC dari Pinjol Ilegal
13 Mei 2025, 13:16 WIB

Jangan Kabur Saat Terjebak Galbay Pinjol Ilegal! Ini Cara Mengatasinya Biar Data Pribadi Tidak Disebar
13 Mei 2025, 13:15 WIB

Wajib Tahu! Inilah Cara Aman Gagal Bayar Pinjol Tanpa Kena Sebar Data
13 Mei 2025, 13:15 WIB

Klaim Saldo DANA Ratusan Ribu ke Dompet Digital Hari Ini Selasa 13 Mei 2025
13 Mei 2025, 13:15 WIB

Viral Rekaman Warga Diduga Berebut Serpihan Logam setelah Ledakan Amunisi di Garut
13 Mei 2025, 13:11 WIB

Cara Cek Pajak Kendaraan Bermotor Online Lewat HP
13 Mei 2025, 13:09 WIB

Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Cair Mei-Juni 2025, Cek Status Penerima Pakai NIK KTP di Sini!
13 Mei 2025, 13:00 WIB

Menag: Jadikan Waisak Momentum bagi Umat Buddha Berkontemplasi Arti Kehidupan
13 Mei 2025, 13:00 WIB

Ledakan Amunisi di Garut Tewaskan 13 Orang, Prosedur Keamanan TNI Dipertanyakan, Ini Kronologinya
13 Mei 2025, 13:00 WIB

Simulasi Pinjaman Rp7 Juta di Aplikasi AdaKami
13 Mei 2025, 12:58 WIB

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi Tinjau Lokasi Ledakan Amunisi di Garut Selatan, Beri Dukungan untuk Korban
13 Mei 2025, 12:51 WIB

Benarkah Putri Karlina Janda 3 Anak? Warganet Penasaran Sosok Mantan Suami Calon Menantu Dedi Mulyadi
13 Mei 2025, 12:51 WIB

Cara Mudah Cek Pinjol Ilegal dan Legal Lewat Situs OJK
13 Mei 2025, 12:51 WIB

Fenomena Pindar di Indonesia: Ancaman Tersembunyi yang Mengintai Masyarakat
13 Mei 2025, 12:45 WIB

Mengagetkan! Ternyata Ini Cara Kerja Debt Collector Pinjol Ilegal di Balik Layar
13 Mei 2025, 12:45 WIB

Komdis PSSI Beri Ciro Alves Hukuman Tambahan, Dipastikan Absen Sampai Laga Terakhir Persib
13 Mei 2025, 12:44 WIB

Sinyal WiFi Anda Lemot? Begini 5 Cara Ganti Password agar Lancar!
13 Mei 2025, 12:38 WIB

Tunjangan Sertifikasi Guru Honorer Belum Dibayar, Sekda Pandeglang Cari Solusi
13 Mei 2025, 12:35 WIB
