Banjir Rendam Ruas Jalan, Akses HOS Cokroaminoto Ditutup Sementara

Jumat 23 Jan 2026, 19:54 WIB
Petugas saat mengatur lalu lintas di Jalan Raya HOS Cokroaminoto. (Sumber: Istimewa)

Petugas saat mengatur lalu lintas di Jalan Raya HOS Cokroaminoto. (Sumber: Istimewa)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Akses jalan HOS Cokroaminoto menuju kawasan Ciledug, Kota Tangerang ditutup sementara.

Penutupan ruas jalan dilakukan karena badan jalan terendam banjir dengan ketinggian air mencapai sekitar 50 sentimeter sehingga tidak dapat dilalui kendaraan.

Genangan tersebut terjadi setelah wilayah Tangerang diguyur curah hujan tinggi selama beberapa hari terakhir.

Baca Juga: Kabel Udara Terbakar di Tanah Abang, Api Menyambar Bangunan Bertingkat

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang, Achmad Suhaely mengatakan, penutup tersebut merupakan solusi alternatif akibat terputusnya akses jalan yang disebabkan luapan banjir di sekitar jalur masuk komplek perumahan Ciledug Indah. 

"Kami sudah membatasi akses Jalan Raya HOS Cokroaminoto sementara waktu akibat tergenangnya akses jalan sejak pagi hari tadi, terutama bagi kendaraan selain roda dua,” ujar Achmad, Jumat, 23 Januari 2026.

“Penutupan sementara ini berlaku kondisional menyesuaikan kondisi di lapangan," katanya.

Dimana, pada penutupan jalan tersebut Pemerintah Kota Tangerang telah mengerahkan petugasnya untuk mengurai kemacetan yang disebabkan adanya sejumlah titik banjir di wilayah Kota Tangerang. 

Baca Juga: Warga Binaan Rutan Cipinang Ditemukan Meninggal, Polisi Selidiki Dugaan Bunuh Diri

"Kami meminta maaf dan mengimbau kepada masyarakat dan pengguna jalan untuk mencari jalur alternatif khususnya di sekitar Ciledug Indah yang masih ditutup," ungkapnya.

Sementara itu, salah satu pengendara yang melintas memberikan apresiasi terhadap kinerja pemerintah tersebut.


Berita Terkait


News Update