POSKOTA.CO.ID - Aktris dan produser Prilly Latuconsina resmi mengundurkan dirinya dari rumah produksi Sinemaku Pictures.
Keputusan ini disampaikan langsung lewat unggahan di akun Instagram pribadi milik Prilly @prillylatuconsina96.
Dalam pengumuman tersebut, Prilly menyatakan mundur dari jabatannya baik sebagai pemegang saham ataupun sebagai anggota dewan direksi.
"Hari ini, secara resmi aku menyatakan pengunduran diriku dari Sinemaku Pictures, baik sebagai pemegang saham maupun sebagai anggota direksi," tulis Prilly dalam unggahannya.

Baca Juga: Prilly Latuconsina Akhirnya Bicara Soal Maxime Bouttier Menikah dengan Luna Maya, Begini Katanya
Prilly juga menyampaikan terimakasih dan apresiasinya kepada rekan kerja di rumah produksi yang ia bangun bersama aktor Umay Shahab.
Dia juga menjelaskan keputusan ini lahir dari keinginannya untuk memiliki ruang kreatif yang sepenuhnya berada di bawah tanggung jawabnya.
Pemeran film Budi Pekerti itu juga menyapa para pendukung setianya.
“Tidak lupa, untuk kalian semua, penonton setia yang sudah memercayaiku, aku ucapakan terima kasih sebanyak-banyaknya,” ujarnya.
Baca Juga: Malah Wisata Horor, Prilly Latuconsina Alami Pengalaman Mistis saat Liburan ke Amerika Serikat
Alasan Prilyy Latuconsina Mundur dari Sinemaku Pictures
Prilly mengungkap bahwa dirinya mundur dari Sinemaku Pictures karena ingin memiliki ruang sendiri atas visi dan suara kreatif yang ingin dibangunnya.
