PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Dampak cuaca ekstrim yang melanda Kabupaten Pandeglang selama dua hari terakhir, mengakibatkan sejumlah kecamatan di wilayah tersebut dilanda bencana banjir.
Pusdalop BPBD Pandeglang mencatat, terdapat 7 kecamatan yang terkena bencana banjir, diantaranya Kecamatan Cikeusik, Patia, Sobang, Sindangresmi, Picung, Munjul dan Kecamatan Sukaresmi.
Jumlah rumah warga terdampak banjir dari 7 kecamatan itu terdapat sebanyak 1874 Kepala Keluarga (KK) dengan jumlah jiwa sebanyak 7496 jiwa.
Sekretaris BPBD Pandeglang, Nana Mulyana mengungkapkan, bencana banjir yang melanda beberapa kecamatan di Pandeglang, dipicu oleh curah hujan tinggi yang terjadi dua hari terakhir.
Baca Juga: Polisi Selidiki Penemuan Jasad Pria Lanjut Usia Tanpa Identitas di Area Persawahan Kronjo
"Ada sebanyak 13 desa dari 7 kecamatan yang terdampak. Jumlah korbannya sebanyak 1874 KK," ungkapnya, Minggu 4 Januari 2025.
Dikatakannya, bencana banjir tersebut selain merendam ribuan permukiman warga, ada juga beberapa akses jalan dan jembatan yang terendam.
"Iya, akses jalan dan di wilayah terdampak terendam banjir. Sehingga mengakibatkan arus lalulintas warga terganggu," katanya.
Menurutnya, kondisi terkini bencana banjir di beberapa kecamatan sudah mulai surut. Namun, ada yang masih digenangi air bah seperti di Cikeusik dan Patia.
Baca Juga: Antisipasi Tawuran Berulang, Brimob Polda Metro Jaya Patroli di Wilayah Cipinang
"Laporan sementara beberapa kecamatan sudah mulai surut, karena ari ini cuaca mulai cerah," ujarnya.
