Bojan juga membandingkan beratnya kompetisi Asia dengan Eropa, terutama soal perjalanan. Menurutnya, jarak tempuh di Asia jauh lebih melelahkan.
"Asia itu sangat besar. Setiap tim harus melakukan perjalanan berjam-jam. Di Eropa, biasanya hanya 1-2 jam. Itu perbedaan yang sangat besar," jelasnya.
Baca Juga: Persib Matangkan Persiapan Hadapi Dewa United, Dua Pilar Masih Latihan Terpisah
Soal prioritas, lanjut Bojan, Persib tak akan memilih antara ACL 2 atau Liga domestik. Keduanya bakal dijalani bersamaan.
"Musim lalu kami kalah di fase grup, sekarang kami juara grup. Itu sudah kemajuan. Di liga kami juga ada di posisi pertama meski jarak poin sangat ketat. Kami akan berusaha maksimal di dua kompetisi," ucapnya. (gat)
