Uji Harian Mobil Listrik Aletra L8 EV, Seberapa Nyaman untuk Keluarga?

Rabu 26 Nov 2025, 21:46 WIB
Mobil listrik Aletra L8 EV menawarkan ruang luas dan fitur lengkap untuk keluarga. (Sumber: Poskota/Erwan Hartawan)

Mobil listrik Aletra L8 EV menawarkan ruang luas dan fitur lengkap untuk keluarga. (Sumber: Poskota/Erwan Hartawan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mobil listrik keluarga Aletra L8 EV hadir sebagai salah satu kendaraan listrik yang semakin ramai digunakan masyarakat di Indonesia.

Redaksi Poskota berkesempatan menjajal langsung kemampuan mobil listrik tersebut dalam penggunaan harian, termasuk lalu lintas padat ibu kota hingga jalan tol.

Dari tampilan luar, Aletra L8 EV menghadirkan karakter yang elegan. Bagian depan tampil lebih modern berkat penggunaan lampu LED dan Daytime Running Light (DRL) dengan sorot lampu sedikit menyipit memberi kesan sporty pada bodi kendaraan.

Dimensi bodinya tergolong besar untuk segmen MPV listrik, yakni panjang 4.812 mm, lebar 1.909 mm, dan tinggi 1.699 mm. Jarak sumbu roda 2.807 mm serta ground clearance 160 mm berkontribusi pada kenyamanan kabin untuk tujuh penumpang.

Baca Juga: GJAW 2025 Panas: Mobil Listrik dan Hybrid Unjuk Teknologi Hijau

Pelek alloy dua warna berukuran 18 inci yang dibalut ban Hankook ION menambah kesan tegas pada sektor kaki-kaki.

Memasuki bagian dalam, suasana kabin menampilkan nuansa premium lewat penggunaan material soft-touch di dashboard, setir berlapis kulit, serta jok dua warna berbahan leather.

Aletra L8 EV masih mempertahankan sejumlah tombol fisik, mulai dari pengaturan AC hingga transmisi, sehingga membuat pengoperasian lebih mudah tanpa adaptasi panjang.

Kesan lapang langsung terasa, terutama di baris kedua. Leg room sekitar 30 cm dan head room sekitar 20 cm memungkinkan penumpang duduk lebih rileks. Kursi baris depan sudah dilengkapi pengaturan elektrik enam arah, sedangkan baris kedua hadir dengan captain seat yang sayangnya masih diatur manual.

Baca Juga: Wuling Serahkan Mobil Listrik New Air ev Lite sebagai Hadiah Utama Festival Remember November

Fitur hiburan mengandalkan head unit layar sentuh berukuran 12,4 inci dengan konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto nirkabel. Pengemudi dapat mengakses navigasi, pemutar musik, hingga kamera 360 derajat lewat layer tersebut.


Berita Terkait


News Update