POSKOTA.CO.ID - Belakangan ini tren penggunaan artificial intelligence (AI) untuk editing foto sedang populer di kalangan warganet.
Misalnya sebelum ini ada tren editing foto menjadi bentuk miniatur atau foto polaroid masa kecil di media sosial.
Nah untuk membuatnya, tinggal gunakan bantuan kecerdasan buatan dari Gemini AI. Dengan prompt sesuai, foto bisa diedit secara praktis dan cepat.
Gemini AI memanfaatkan kemampuan analisis visual dan pemrosesan gambar untuk merekonstruksi pencahayaan, latar, serta gaya foto sesuai instruksi pengguna.
Baca Juga: Prompt Gemini AI Edit Foto Bertema Mekah dan Kabah, Hasil Mirip Asli Sedang di Tanah Suci
Hasilnya foto biasa dapat berubah menjadi potret bergaya studio dengan tone warna yang dramatis, pencahayaan terstruktur, dan nuansa profesional tanpa perlu datang ke studio.
Penasaran bagaimana cara editnya? Simak ulasan lengkap di bawah ini berikut dengan contoh prompt yang sesuai.
Contoh Prompt Gemini AI untuk Foto Studio
Berikut lima prompt yang dapat digunakan untuk menghasilkan foto studio estetik dengan latar putih maupun hitam.
Seluruh prompt dirancang agar mudah dipahami AI dan memberikan hasil konsisten.
Baca Juga: 7+ Prompt Gemini AI Terbaik untuk Foto Pasangan Liburan di Eropa Berselimut Salju
1. Foto Studio Background Putih
"Edit foto agar tampak berada di studio modern dengan latar putih bersih. Seorang perempuan muda duduk santai di atas box putih, mengenakan blazer cokelat mahoni, rok khaki, dan sepatu boots hitam. Pencahayaan dibuat sedikit redup agar menghasilkan bayangan tegas. Pose menghadap samping dengan ekspresi rileks."
2. Lighting Moody
"Ubah foto menjadi gaya studio bernuansa moody. Subjek perempuan duduk di kursi logam, memakai blazer hitam, hijab, rok panjang, boots, dan kacamata. Cahaya minim namun tegas untuk memberikan dimensi dramatis. Pose santai dengan kepala sedikit menoleh."
3. Outfit Serba Hitam
"Edit seakan sedang berada di studio profesional dengan outfit serba hitam: blazer, hijab, rok panjang, dan boots. Duduk di kursi lipat logam, pencahayaan lembut membentuk bayangan dramatis, dan latar belakang polos modern."
4. Style Edgy
"Buat foto bergaya edgy dan elegan. Angle samping, memakai blazer oversize hitam, rok panjang, boots, serta kacamata hitam. Tangan memegang buku untuk menambah kesan intelektual. Gunakan cahaya dramatis tanpa mengubah karakter wajah asli."
Baca Juga: 4 Prompt Gemini AI Terbaik untuk Bikin Foto Efek Fisheye yang Keren dan Realistis
5. Clean Outfit dengan Kopi
"Transformasikan foto menjadi gaya studio minimalis dengan latar putih bersih. Outfit blazer oversize hitam, celana panjang, hijab, serta membawa kopi take-away. Pencahayaan neon redup untuk menciptakan kesan simpel dan elegan."
Panduan Edit Foto Studio di Gemini AI
Untuk menghasilkan foto studio profesional menggunakan Gemini AI, pengguna tidak memerlukan aplikasi tambahan.
Seluruh proses dapat dilakukan lewat browser dengan langkah-langkah sebagai berikut:
- Buka situs resmi Google Gemini AI.
- Login menggunakan akun Google.
- Tekan ikon (+) untuk mengunggah foto pribadi.
- Tempelkan prompt yang ingin digunakan.
- Tekan Enter dan tunggu proses AI selesai.
- Unduh hasil foto dan unggah ke media sosial.
Baca Juga: 4 Prompt Gemini AI Terbaik untuk Bikin Foto Efek Fisheye yang Keren dan Realistis
Dengan mengikuti langkah tersebut, siapa saja dapat membuat foto studio estetik tanpa perlu peralatan mahal atau jasa fotografer.
Teknologi AI memungkinkan proses kreatif menjadi lebih ringkas dan mudah diakses. Selamat mencoba!
