iPhone 17 Pro Max 256GB vs iPhone 16 Pro Max 512 GB Berapa Selisihnya? Cek Daftar Harga HP Apple Ini

Selasa 25 Nov 2025, 13:32 WIB
Harga iPhone 17 Pro Max 256GB vs iPhone 16 Pro Max 512 GB. (Sumber: YouTube/Brian Tong)

Harga iPhone 17 Pro Max 256GB vs iPhone 16 Pro Max 512 GB. (Sumber: YouTube/Brian Tong)

POSKOTA.CO.ID - Persaingan lini HP premium Apple kembali memanas setelah hadirnya iPhone 17 Pro Max.

Di saat yang sama, harga seri sebelumnya yaitu iPhone 16 Pro Max mengalami penyesuaian cukup signifikan di berbagai toko resmi.

Tak sedikit yang ingin mengetahui selisih iPhone 17 Pro Max 256GB vs iPhone 16 Pro Max 512 GB.

Dua model tersebut berada di rentang harga hamper sama, namun menawarkan kapasitas penyimpanan dan teknologi yang juga tidak sama.

Untuk mengetahui perbedaan harganya, berikut ulasan lengkap mengenai harga iPhone 17 Pro Max 256GB vs iPhone 16 Pro Max 512 GB.

Baca Juga: Beda Harga iPhone 16 Pro vs iPhone 17 Pro, Mana yang Harus Dibeli?

Harga iPhone 16 Pro Max di iBox

  • iPhone 16 Pro Max 256GB - Rp21.999.000 (sebelumnya Rp 25.999.000)
  • iPhone 16 Pro Max 512GB - Rp26.499.000 (sebelumnya Rp 30.999.000)
  • iPhone 16 Pro Max 1TB - Rp31.499.000 (sebelumnya Rp 34.999.000)

Harga iPhone 17 Pro Max di iBox

  • iPhone 17 Pro Max 256 GB - Rp25.749.000
  • iPhone 17 Pro Max 512 GB - Rp30.249.000
  • iPhone 17 Pro Max 1 TB - Rp34.999.000

Baca Juga: 2 Cara Beli iPhone secara Kredit di iBox Indonesia, Cek di Sini

Berapa Selisih Harga iPhone 17 Pro Max vs iPhone 16 Pro Max?

Jika dibandingkan, iPhone 17 Pro Max 256GB dibanderol Rp25.749.000, sementara iPhone 16 Pro Max 512GB dihargai Rp26.499.000.

Artinya, selisih keduanya hanya sekitar Rp750.000, namun menawarkan pengalaman berbeda.

iPhone 17 Pro Max membawa teknologi generasi terbaru, sementara iPhone 16 Pro Max menyediakan kapasitas penyimpanan dua kali lebih besar.

Jika Anda membutuhkan kapasitas penyimpanan besar untuk kebutuhan video 4K atau file kerja, iPhone 16 Pro Max 512GB bisa menjadi opsi terbaik.

Namun, jika Anda menginginkan teknologi paling mutakhir dengan dukungan software yang lebih panjang, iPhone 17 Pro Max 256GB menjadi pilihan yang lebih masuk akal.


Berita Terkait


News Update