Waspadai Titik Lokasi Razia Operasi Zebra 2025 di Jakarta Pusat, Selatan, Timur, Barat, dan Utara

Selasa 18 Nov 2025, 14:05 WIB
Polisi menerapkan sistem patroli keliling (hunting system). Ketahui titik-titik razia Operasi Zebra 2025 di Jakarta yang paling rawan dan sering dipantau. (Sumber: Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

Polisi menerapkan sistem patroli keliling (hunting system). Ketahui titik-titik razia Operasi Zebra 2025 di Jakarta yang paling rawan dan sering dipantau. (Sumber: Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

“Pelanggaran yang disasar itu pelanggaran kasat mata, penggunaan helm, kemudian juga knalpot–knalpot yang tidak sesuai spek,” tambah Komarudin.

Baca Juga: Denda Tilang Operasi Zebra 2025 Berapa? Segini Besaran dan Cara Mengurusnya

Komposisi 80 Persen untuk Pencegahan dan Edukasi

Meski penindakan tegas akan dilakukan, Kabagops Korlantas Polri, Kombes Pol Aries Syahbudin, menekankan bahwa esensi Operasi Zebra adalah membangun kesadaran. “Operasi Zebra bukan semata penegakan hukum, tetapi juga membangun kesadaran masyarakat agar tertib dan selamat di jalan raya,” ujarnya.

Komposisi kegiatan operasi mencerminkan hal ini. Sebanyak 40% diisi kegiatan pre-emptive (edukasi dan imbauan), 40% preventive (pengawasan dan penjagaan), dan hanya 20% yang merupakan penegakan hukum tilang. Strategi ini menunjukkan komitmen Polri untuk lebih mengedepankan upaya pencegahan sebelum penindakan.

Ruas Jalan yang Harus Diwaspadai

Meski bersifat dinamis, Polda Metro Jaya telah mengidentifikasi sejumlah ruas jalan yang rawan menjadi lokasi intensif patroli, berikut titik lokasi razia Operasi Zebra 2025 di antaranya:

  • Jakarta Pusat: Jalan Sudirman-Thamrin, Gatot Subroto
  • Jakarta Selatan: Pasar Minggu, Fatmawati, Ciputat Raya
  • Jakarta Timur: D.I Panjaitan, MT Haryono, sekitar BKT
  • Jakarta Utara: Jalan Cilincing, RE Martadinata, Yos Sudarso
  • Jakarta Barat: Jalan Daan Mogot, Letjen S. Parman

Operasi Zebra 2025 dirancang untuk menciptakan rasa aman dan tertib berlalu lintas, sekaligus mempersiapkan kondisi jalan yang kondusif menjelang Operasi Lilin Natal dan Tahun Baru (Nataru).


Berita Terkait


News Update