JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Distributor resmi kendaraan listrik niaga JAC Motors, Indomobil JAC meluncurkan JAC MetroMover N35 berpendingin, hasil kolaborasi dengan Hwasung Thermo dan Karoseri Ice Cool Delima Mandiri.
Model terbaru ini diperkenalkan bersamaan dengan gelaran SIAL Interfood 2025 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat pada 12–15 November 2025. Langkah ini ditujukan untuk menjawab kebutuhan armada listrik di sektor logistik, khususnya pada rantai pasok suhu dingin (cold chain).
Saat ini, JAC Motors memiliki dua model rangka yang mendukung aplikasi refrigerated box, yakni MetroMover N35 dan UrbanMover N90
Keduanya sudah dilengkapi e-PTO (Electric Power Take-Off) dari pabrikan, sehingga karoseri pendingin dapat diintegrasikan dengan mudah, baik untuk freezer maupun refrigerator box.
Baca Juga: Mobil New Agya GR Sport Antarkan TGR Indonesia Dominasi Panggung Slalom 2025
Marketing Head Indomobil JAC, Fransiska Sonia Rickiyanto mengatakan, kehadiran truk listrik berpendingin ini menjadi tonggak baru di industri logistik dingin.
“JAC EV Truck adalah pionir truk listrik berpendingin di Indonesia. Inovasi ini menjawab kebutuhan pasar akan armada yang efisien, fleksibel, dan mampu memenuhi standar operasional industri cold chain," kata Fransiska dalam keterangan resmi, Jumat, 14 November 2025.
Sebagai informasi, Truk ini menawarkan ruang kargo yang lebih optimal di kelasnya, dengan dimensi panjang 3.300 mm, lebar 1.800 mm, dan tinggi 1.800 mm. Ukuran tersebut memberikan kapasitas muatan yang lapang sehingga pemasangan box pendingin maupun penyimpanan barang berukuran besar dapat dilakukan dengan lebih fleksibel.
Desain kabinnya pun tampil modern berkat penggunaan smoke lamp dan lampu kabut yang membuat pencahayaan lebih baik sekaligus memberi kesan futuristik.
Baca Juga: Polytron Siapkan Motor Listrik Baru, Fokus Penuhi Kebutuhan Pengendara Kota
Kekuatan struktural menjadi salah satu keunggulan MetroMover N35. Model ini menggunakan rangka baja 610L dengan ketebalan 5 mm, yang memiliki daya tahan 38 persen lebih kuat dibandingkan rangka 510L yang umum digunakan pada kendaraan sekelasnya. Kombinasi ini meningkatkan ketangguhan kendaraan saat membawa muatan berat ataupun melintas di berbagai kondisi jalan.
Kapasitas axle-nya juga mendukung kebutuhan operasional, dengan daya angkut 1.435 kg pada bagian depan dan 2.060 kg pada bagian belakang.
Untuk performa, MetroMover N35 mengandalkan satu paket baterai berkapasitas 63,75 kWh yang memiliki densitas energi tinggi mencapai 159,56 Wh/kg. Baterai ini tidak hanya mampu memberikan jarak tempuh yang kompetitif, tetapi juga efisien dalam manajemen daya.
Proses pengisiannya dirancang praktis melalui dukungan fast charging DC 60 kW, yang memungkinkan baterai terisi dari 20 persen hingga 80 persen hanya dalam waktu sekitar 45 menit sangat menunjang operasional harian yang membutuhkan waktu putar cepat.
Keamanan baterai juga menjadi perhatian utama. MetroMover N35 dibekali baterai bersertifikasi IP68 yang tahan terhadap air dan debu. Unit baterai ini sudah melalui berbagai uji ekstrem, termasuk ketahanan terhadap benturan, api, semprotan garam, serta potensi korsleting, sehingga memberi ketenangan bagi operator dalam penggunaan harian.
Untuk mendukung kenyamanan pengemudi, JAC melengkapi MetroMover N35 dengan berbagai fitur modern seperti panel meter TFT berukuran 5 inci, tilt steering, dan knob shifting untuk memudahkan pengoperasian. Sistem hiburan kabin tersedia melalui layar sentuh 7 inci sebagai fitur opsional.
Baca Juga: Tambah Jaringan, Astra Isuzu Perkuat Dukungan untuk Pelaku Usaha di Kendari Sultra
Dari sisi keselamatan, kendaraan ini dilengkapi sejumlah teknologi penting seperti Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Stability Control (ESC), Hill Start Assist (HSA), parking sensor, serta main power switch sebagai perlindungan tambahan.
Secara keseluruhan, JAC MetroMover N35 hadir sebagai kendaraan listrik niaga yang memadukan daya angkut besar, kekuatan rangka yang unggul, efisiensi energi, serta sistem keselamatan lengkap. Kombinasi ini menjadikannya salah satu pilihan paling relevan untuk menunjang aktivitas logistik modern, terutama bagi pelaku usaha yang membutuhkan kendaraan pendingin yang andal dan ramah lingkungan.
