Data Siswa Masih Bermasalah? Begini Cara Cek dan Perbaiki Residu Dapodik Lewat Verval PD

Sabtu 26 Jul 2025, 14:46 WIB
Cara Cek Residu Dapodik 2026 Secara Mandiri (Sumber: Freepik/ jcomp)

Cara Cek Residu Dapodik 2026 Secara Mandiri (Sumber: Freepik/ jcomp)

Baca Juga: Ingin Dapat Bantuan PIP Tapi Tak Tahu Cara Sinkronisasi DTKS dengan Dapodik? Berikut Pihak yang Bisa Bantu

Tips Agar Data Tidak Menjadi Residu

Agar tidak terjebak pada masalah residu menjelang cut-off, berikut beberapa tips teknis yang bisa diterapkan operator.

  • Gunakan format penulisan data yang konsisten sesuai akta kelahiran, terutama huruf kapital.
  • Pastikan data penting seperti NIK, NISN, dan nama orang tua terisi lengkap dan akurat.
  • Jangan asal isi kolom, terutama jika belum ada dokumen pendukung (lebih baik dikosongkan sementara).
  • Lakukan validasi data minimal seminggu sekali menjelang batas waktu.
  • Tarik data siswa baru melalui portal resmi https://sp.datadik.kemdikdasmen.go.id

Hal-hal yang Harus Dilakukan Sebelum Cut Off Dapodik

Untuk memastikan semua data sudah valid sebelum sistem dikunci, operator disarankan melakukan hal-hal berikut.

  • Hapus data siswa yang sudah lulus atau keluar agar tidak terjadi tumpang tindih.
  • Perbarui data periodik siswa, termasuk tinggi badan, berat badan, dan kondisi tempat tinggal.
  • Aktifkan fitur keamanan 2-Factor Authentication (2FA) pada akun SSO operator.
  • Cek dan bersihkan data ganda di tab Residu secara berkala.

Menjelang cut-off Dapodik 2026, validasi data bukan sekadar kewajiban administratif, tetapi menjadi pondasi dari sistem pendidikan yang transparan dan tepat sasaran.

Karena itu, setiap operator sekolah dipastikan proaktif dalam memastikan semua data sudah benar dan tersinkronisasi sebelum 31 Agustus 2025.


Berita Terkait


News Update