JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polda Metro Jaya menangkap pelaku penjambretan ibu perancang busana Didiet Maulana di Rawa Buntu, Serpong, Tangerang Selatan, Selasa, 20 Mei 2025.
"Tim berhasil mengidentifikasi keberadaan pelaku, lalu Tim berhasil mengamankan satu orang pelaku yaitu TA alias teguh berikut dengan barang bukti terkait," kata Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Resa Fiardi Marasabessy, dalam keterangan kepada awak media, Kamis, 22 Mei 2025..
Pria asal Ciputat itu telah ditetapkan sebagai tersangka kasus tindak pidana pencurian yang didahului, disertai, atau diikuti kekerasan. Saat ini, tersangka beserta barang bukti terkait dibawa ke Subdit 3 Tahbang Polda Metro Jaya untuk dilakukan penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut.
"Barang bukti satu buah jaket warna biru muda, satu buah celana warna hitam, satu satu buah sandal warna putih, satu unit sepeda motor honda Beat warna hijau army, satu unit handphone milik pelaku," ujarnya.
Baca Juga: Perampok Bersenjata Api di Bekasi Selatan, Motor Korban Dirampas
Kasus pencurian dilakukan pelaku kepada ibu Didiet saat sedang jalan pada waktu pagi, Jumat, 9 Mei 2025, sekitar pukul 06.30 WIB. Dari arah belakang, pelaku bersepeda motor menarik kalung emas seberat 12 gram senilai Rp22 juta dari leher korban.
"Hingga korban tersungkur jatuh dan terseret sehingga menyebabkan luka bocor dan berdarah pada bagian kepala sebelah kanan dan luka lecet pada siku sebelah kanan," ucapnya.
Insiden penjambretan yang dilakukan tersangka terekam di CCTV area perumahan tersebut. Korban kemudian melaporkan kasus itu ke Polres Metro Jakarta Selatan.