Film Agak Laen Bakal Diremake Versi Korea, Begini Sinopsis Aslinya

Sabtu 10 Mei 2025, 08:11 WIB
Sinopsis film Agak Laen yang bakal diremake versi Korea. (Sumber: Instagram/@pilem.agak.laen)

Sinopsis film Agak Laen yang bakal diremake versi Korea. (Sumber: Instagram/@pilem.agak.laen)

POSKOTA.CO.ID - Salah satu film Indonesia terlaris sepanjang masa, Agak Laen dikabarkan bakal segera di-remake oleh perusahaan perfilman asal Korea Selatan.

Kesuksesan film keluaran rumah produk Imajinari ini nampaknya sukses membuat rumah produksi pemenang film Oscar, Parasite itu tertarik untuk membeli lisensi dan menjalin kerja sama.

Agak Laen sendiri merupakan film komedi horor yang tayang pada 2024 lalu. Film ini berhasil menyita perhatian penonton lewat alur ceritanya yang cukup berbeda dari film horor Indonesia kebanyakan.

Baca Juga: Sukses di Indonesia, Film 'Agak Laen' Dilirik Produser Film 'Parasite' untuk Dibuatkan Remake Versi Internasional

Bahkan, film ini menempati posisi kedua film Indonesia terlaris sepanjang masa dengan jumlah penonton mencapai 9.125.188 juta penonton.

Lantas, seperti apa sebenarnya cerita film Agak Laen sampai-sampai membuat produser film Parasite tertarik untk membuat ulang? Simak sinopsis ceritanya di bawah ini.

Sinopsis Film Agak Laen

Film Agak Laen menceritakan tentang empat orang penjaga rumah hantu di sebuah pasar malam, yakni Boris (Boris Bokir), Jegel (Indra Jegel), Bene (Bene Dion), dan juga Oki (Oki Rengga).

Sebagai penjaga rumah hantu, keempatnya memiliki tugas untuk menakut-nakuti para pengunjung yang datang ke rumah hantu di pasar malam tersebut.

Setiap orang bertugas menjadi jenis hantu yang berbeda-beda yang terkenal di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Studio di Balik ‘Parasite’ Akan Garap Remake Film Indonesia: ‘Agak Laen’ dan ‘Tinggal Meninggal’ yang Dibuat untuk Versi Global

Meskipun segala cara telah mereka lakukan untuk memberikan kesan seram pada wahana rumah hantu tersebut, sayangnya sebagian besar pengunjung sama sekali tidak merasa ketakutan.

Berita Terkait

News Update