POSKOTA.CO.ID - Jika laptop kamu tiba-tiba mati saat dipakai atau dimatikan namun tidak bisa dihidupkan lagi mungkin ini yang menjadi penyebabnya.
Kamu harus menjaga laptop kamu dalam keadaan sehat agar laptop kamu terus dalam performa yang baik dan kinerjanya tidak menurun.
Simak dalam artikel berikut ini beberapa hal yang menjadi penyebab laptop kamu mati agar kamu bisa waspada dan segera bawa laptop kamu ke tempat service.
Penyebab Laptop Mati
Dikutip dari akun Instagram @pahlawangadget, berikut adalah hal-hal yang menjadi penyebab laptop kamu kami, yaitu:
1. Terjadi Masalah pada Processor Laptop
Memahami penyebab laptop mati total bisa karena terjadinya kesalahan pada prosessor. Umumnya penyebab laptop mati total pengaruh prosessor adalah ketika ada kerusakan di sana.
2. Ada Masalah pada Adaptor Laptop
Cobalah cek penyebab laptop mati total pengaruh adaptor dengan mengecek pasokan listrik, dan pastikan bahwa daya listrik mengalir melalui stop kontak atau stabilizer yang sudah digunakan.
3. Komponen Power Bermasalah
Bagian soket kadang kala menjadi sedikit longgar. Pada kondisi seperti itu, coba pasangkan kembali jack adaptor guna memastikannya. Apabila soket tidak ada masalah, kemungkinan besar penyebab laptop mati total ada di bagian komponen power.
4. Baterai Laptop Bermasalah
Memahami penyebab laptop mati total bisa karena baterai laptop bermasalah. Baterai adalah sumber energi atau daya laptop. Apakah penyebab laptop mati total karena kehabisan daya? Coba kamu pastikan.
5. Masalah pada RAM
Ini indikasi penyebab laptop mati total karena RAM bermasalah. Ketika kondisi ini terjadi, kemungkinan besar akan ada gagalnya proses pengolahan data guna ditampilkan dan membuat layar menjadi blank.
Itulah hal-hal yang menjadi penyebab laptop kamu tiba-tiba mati, semoga bermanfaat. Kamu bisa mendapatkan informasi seputar teknologi atau gadget di portal berita Poskota yang update setiap hari.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.