Cara Transfer BCA ke DANA melalui Mobile Banking dan Mesin ATM

Kamis 10 Okt 2024, 07:29 WIB
Ilustrasi transfer saldo BCA ke dompet elektronik DANA. (sumber foto: pexels)

Ilustrasi transfer saldo BCA ke dompet elektronik DANA. (sumber foto: pexels)

POSKOTA.CO.ID - Aplikasi dompet elektronik dan mobile banking saat ini telah menjadi bagian hidup seseorang. Sebab dua hal tersebut menjadi sarana yang mempermudah transaksi keuangan.

Untuk Anda yang menggunakan BCA dan DANA, sebetulnya ada cara cepat transfer. Saldo DANA yang ada di HP Anda bisa diisi dengan melakukan transfer ke BCA virtual account.

Namun, agar proses transfer itu berhasil, dibutuhkan kode top up dan nomor telepon yang telah didaftarkan sebelumnya.

Cara Transfer BCA ke DANA

Untuk selengkapnya, berikut adalah cara transfer saldo BCA ke DANA melalui BCA mobile.

Melalui BCA Mobile atau M-Banking BCA

1. Login ke BCA Mobile

2. Klik di bagian M-Transfer

3. Masuk ke bagian BCA Virtual Account

4. Tuliskan nomor kode 3901 dan virtual account DANA. Contoh: 39010987654321

5. Masukkan besaran saldo DANA yang Anda ingin transfer.

6. Ikuti instruksi berikutnya, agar proses top up DANA ini selesai.


Berita Terkait


News Update