POSKOTA.CO.ID - Saldo DANA gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja gelombang 72 menanti untuk pemilik nama dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang telah terverifikasi.
Kartu Prakerja gelombang 72 menawarkan insentif saldo DANA gratis tersebut sebagai bentuk dukungan kepada peserta yang telah menyelesaikan tahapan-tahapan yang diperlukan.
Jadi, untuk dapat menerima saldo DANA Prakerja Rp700.000 tersebut, peserta harus menyelesaikan beberapa tahapan yang telah ditetapkan dari mulai pendaftaran hingga mengikuti pelatihan.
Maka dari itu, sebelum Anda bisa mnegikuti tahapannya penting mengetahui jadwal pembukaan gelombang 72 agar insentif Prakerja bisa diterima.
Insentif Prakerja Rp700.000 itu terdiri dari dua komponen utama yang diberikan pasca peserta menyelesaikan minimal pelatihan pertama.
Adapun jadwal Kartu Prakerja gelombang 72 selengkapnya yang bisa Anda simak di bawah ini untuk mendapatkan saldo DANA gratis.
Jadwal Kartu Prakerja Gelombang 72
Jadwal pencairan saldo DANA gratis untuk gelombang 72 akan diumumkan secara resmi melalui saluran komunikasi Kartu Prakerja.
Hingga saat ini, pihak Kartu Prakerja sendiri masih belum merilis pembukaan untuk gelombang 72. Namun, berdasarkan prediksi Kartu Prakerja gelombang 72 akan dilaksanakan pada tanggal 13 September 2024 besok.
Untuk itu, pastikan Anda tetap memantau infromasi terkait pembukaan Kartu Prakerja gelombang 72 melalui website atau media sosial resminya.
Biasanya, informasi melalui saluran tersebut akan diupdate secara berkala, serta mencakup rincian tentang proses pencairan, termasuk tanggal-tanggal penting dan petunjuk teknis.
Cara Pendaftaran Kartu Prakerja
Jika Anda ingin mendaftar pada Kartu Prakerja gelombang 72, berikut adalah panduan langkah demi langkah untuk memastikan proses pendaftaran Anda berjalan lancar.