Ahli kesehatan sekaligus pendakwah, dr. Zaidul Akbar, dalam Instagram dr_zaidulakbarvideo juga menyebutkan bahwa petai memiliki kandungan antioksidan tetapi tidak disarankan konsumsi dalam jumlah banyak.
"Ustadz apakah jengkol dan petai sehat? Kalau banyak-banyak tidak sehat, kalau Anda makan satu dua butir silakan, tidak masalah."
"Petai itu ada antioksidannya, ada penelitiannya, tapi jangan sekilo atau satu tangkai makannya."
"Ya kalau mau makan petai makan saja sama kulitnya, tidak masalah, meskipun tidak semua orang suka, saya tidak suka petai saya tidak suka jengkol," tutur dr. Zaidul Akbar.(*)