Dari Sekadar Iseng, Kini jadi Ladang Usaha, Nadine Jual Aneka Olahan Seafood

Senin 06 Jul 2020, 13:00 WIB
Pemilik usaha masakan olahan kepiting dan udang, Bernadine Vita. (ist)

Pemilik usaha masakan olahan kepiting dan udang, Bernadine Vita. (ist)

Terlebih, harga yang dipatoknya untuk tiap menu terbilang cukup ramah dikantong. Kepiting saus Padang/asam manis/goreng seporsi seharga Rp260 ribu, dan Udang Saus Padang/asam manis seporsi seharga Rp160 ribu.

Guna menarik para pembeli agar setia mencicipi aneka masakan buatannya, Nadine berencana untuk menambah menu baru.

“Ada sih, lagu develop chicken nugget tanpa MSG gitu. Tapi belum nemu COG (Cost of goods) yang pas,” serunya.

Tak hanya menjual aneka masakan olahan kepiting dan udang. Nadine juga menjual bakso sapi hasil produksi teman sang ibunda. Dari hasil menjual masakan olahan seafood dan bakso sapi ini, tiap bulannya, Ia paling tidak mengantongi omset sebesar Rp4 juta.

“Kalau bakso sama seafood bisa Rp1 juta–Rp 1,5 juta, ini laba bersih aku aja. Kalau omsetnya bisa Rp3 juta–Rp4 jutaan,” tandas Nadine. (firda/ta)

Berita Terkait

News Update