JAKARTA - Bintang film sekaligus pemain sinetron, Boy William dikenal dekat dengan pedangdut Ayu Ting Ting. Kedeketan Ayu Ting Ting dan Boy William bukan tanpa sebab, mereka memang makin akrab sejak sama-sama terlibat dalam project film yang sama yaitu film 'Dimsum Martabak'. Boy William menceritakan hubungan kedekatannya dengan pelantun 'Sambalado' tersebut. “Mulai syuting pegang-pegang saya terus," ungkap Boy William, di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Selatan, kemarin. Mendengar cerita Boy William Ayu Ting Ting yang berada di samping Boy William langsung bereaksi. "Ya, nggak apa-apa. ‘Kan ceritanya kita suami istri jadi bebas dong saya mau pegang-pegang," ujar Ayu Ting Ting. Boy William terlihat tersenyum memandang Ayu Ting Ting. Membintangi film layar lebar merupakan impian Ayu Ting Ting yang jadi kenyataan. "Yang jelas ini memang salah satu impian saya dari tahun kemarin yaitu main film. Alhamdulillah saya ditawarin Andreas dan saya dikasih tahu ceritanya bagus dan cocok ya sudah saya tertarik dan saya jalani dan saya berperan sebagai tokoh Mona," ucap pelantun 'Alamat Palsu' ini. Sutradara, Andreas Sullivan menyatakan melihat karakter Ayu Ting Ting sangat cocok dengan Mona yang diperankannya. "Kenapa kita percaya Ayu? Karena kita sudah lihat screen test dia bagus banget. Dari segi penyutradaraan Mona karakternya simple, polos, baik hati. Kita lihat bahwa Ayu orang paling tepat sama karakter ini,” jelasnya. Ayu sendiri juga tidak merasa kesulitan memerankan karakter Mona. "Jadi karakter Mona nggak begitu terlalu sulit. Sulitnya cuma pas bagian diam, kalem, itu bukan saya banget,” ungkapnya sambil tertawa. Film Dimsum Martabak, selain dibintangi oleh Ayu Ting Ting dan Boy William juga turut bermain artis kawakan seperti Meriam Belina, Ferry Salim, Tyas Mirasih, Olga Lydia, serta komika Acho Muhadkly. Film ini berkisah tentang Mona, pegawai restoran Dimsum yang tidak sengaja bertemu dengan Soga, cowok kaya raya penjual Martabak. Film ini akan tayang serentak pada 15 Juni 2018 di bioskop seluruh Indonesia. (mia/d)

Ayu Ting Ting Pegang-pegang Terus Boy William
Senin 23 Apr 2018, 07:10 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Sule dan Boy William Punya Wanita Idaman yang Sama, Siapakah Dia?
Senin 22 Mar 2021, 21:40 WIB
.jpeg)
Ayah Ayu Ting Ting Minta Uang Rp300 Juta Per Bulan untuk Nahkah Sang Anak, Boy William Bilang Wajar
Jumat 17 Mar 2023, 11:42 WIB

Boy William Minta Maaf, Usai Sebut Jennie BLACKPINK Malas di Konser GBK
Selasa 21 Mar 2023, 08:00 WIB

News Update
Pilihlah Pindar Legal, Ini Akibatnya Jika Terlanjur Menggunakan Pinjol Ilegal
09 Mei 2025, 23:17 WIB

Cara Mudah Menggunakan Pindar Legal SPinjam dan Bayar Tagihannya
09 Mei 2025, 23:15 WIB

Dapat Transferan dari Aplikasi Pinjol Tanpa Syarat Apapun? Jangan Senang Dulu, Waspadai Modus Penipuan Pinjaman Online Terbaru
09 Mei 2025, 23:13 WIB

Apakah Benar Ada Aplikasi Pinjol Tak Ada DC Lapangan dan Tak Masuk Slik OJK
09 Mei 2025, 23:09 WIB

Cara Galbay Pinjol Tidak Diterror DC, Cek Selengkapnya di Sini!
09 Mei 2025, 23:06 WIB

Cara Gadai Emas di Pegadaian Secara Konvensional dan Syariah, Berikut Syaratnya
09 Mei 2025, 23:00 WIB

Kode Redeem FF 10 Mei 2025 Spesial Weekend, Serbu Hadiah Free Fire Gratis Sebelum Habis!
09 Mei 2025, 22:59 WIB

Borneo FC Incar Pelatih Persita, Joaquin Gomez Siap Ditampung Klub Promosi Liga 1
09 Mei 2025, 22:55 WIB

6 Rekomendasi Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis Tercepat, Coba Sekarang
09 Mei 2025, 22:48 WIB

Weekend Boyaahkan Game Free Fire, Klaimm Kode Redeem FF Gratis Hari Ini Sabtu 10 Mei 2025
09 Mei 2025, 22:47 WIB

Mau Dana Pinjol Legal Cepat Cair ke Rekening Bank? Intip 6 Trik Jitunya
09 Mei 2025, 22:44 WIB

DC Pinjol Incar Kontak Darurat Bagi Nasabah yang Gagal Bayar Utangnya, Segera Lakukan Ini
09 Mei 2025, 22:41 WIB

Begini Cara Efektif Hilangkan Iklan di HP Android Anda
09 Mei 2025, 22:37 WIB

Item Menarik dan Ratusan Diamond dari Kode Redeem FF Hari Ini, Sabtu 10 Mei 2025
09 Mei 2025, 22:35 WIB

Sering Diancam DC Lapangan Pinjol? Ini Ciri hanya Gertakan Tanpa Aksi
09 Mei 2025, 22:32 WIB

Anda Belum Dapatkan Rp600.000 dari Bansos BPNT? Penuhi Dahulu Syaratnya Berikut Ini
09 Mei 2025, 22:30 WIB

8 Weton Doanya Menembus Langit, Siap Kaya Raya dan Naik Tahta di Tahun 2025
09 Mei 2025, 22:28 WIB

Ingin Aktifkan GoPay Later di Aplikasi Gojek? Begini Cara Mudahnya
09 Mei 2025, 22:28 WIB
