JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Aksi massa buruh dari berbagai serkiat kerja saat memperingati hari Buruh Internasional (May Day) di depan komplek DPR RI, Jakarta, Kamis, 1 Mei 2025.
Selain menyerukan berbagai orasi perihal problematika buruh di Tanah Air oleh massa buruh, aksi tersebut pun turut dimeriahkan oleh penampilan sejumlah grup musik untuk membangkitkan semangat aksi.
Namun, aksi buruh terpaksa dipukul mundur oleh aparat dengan meriam air setelah terjadi aksi pelemparan kepada pihak keamanan. (Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)