Tabel Angsuran KUR BRI 2026 Plafon Rp10–50 Juta, Ini Hitungan Cicilan hingga Tenor 5 Tahun

Jumat 30 Jan 2026, 09:14 WIB
Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI). (Sumber: BRI)

Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI). (Sumber: BRI)

POSKOTA.CO.ID - Dengan bunga ringan dan tenor panjang, program Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI) dinilai masih menjadi salah satu sumber pembiayaan paling realistis bagi pelaku usaha.

Pada 2026, BRI tetap membuka akses pembiayaan KUR dengan plafon mulai dari Rp10 juta hingga Rp50 juta bagi yang ingin menambah modal tanpa terbebani cicilan tinggi.

Skema cicilan sendiri dibuat fleksibel, dengan pilihan tenor hingga lima tahun atau 60 bulan.

Hal ini memberikan ruang napas bagi UMKM untuk menyesuaikan kemampuan bayar dengan arus kas usaha.

Berikut penjelasan lengkap mulai dari cara pengajuan, syarat, hingga tabel angsuran KUR BRI 2026 yang bisa menjadi gambaran sebelum mengajukan pinjaman.

Baca Juga: Identitas Sosok Wanita yang Diduga Jadi Pemantik Hoaks Es Gabus Spons di Kemayoran Terkuak dan Terancam Somasi

Syarat Pengajuan KUR BRI 2026

Agar pengajuan KUR BRI dapat diproses, calon debitur wajib memenuhi sejumlah persyaratan administrasi.

Persyaratan ini bertujuan memastikan kelayakan usaha dan kemampuan bayar pemohon. Berikut syarat pengajuan KUR BRI 2026.

  • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Usia minimal 17 tahun atau 21 tahun untuk KUR Mikro
  • Akta nikah bagi pemohon yang sudah menikah
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) untuk pinjaman tertentu
  • Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Usaha dari kelurahan/RT/RW
  • Usaha telah berjalan minimal enam bulan

Tabel Angsuran KUR BRI 2026 Plafon Rp10–50 Juta

Sebagai gambaran awal, berikut estimasi cicilan KUR BRI 2026 berdasarkan plafon pinjaman dan tenor hingga 60 bulan.

Pinjaman Rp10 Juta

12 bulan: Rp883.333

18 bulan: Rp605.556


Berita Terkait


News Update