Berapa Lama Dana KUR BRI 2026 Cair ke Rekening? Begini Cara Pengajuannya

Kamis 29 Jan 2026, 13:16 WIB
Ilustrasi - Proses pencairan KUR BRI 2026. (Sumber: BRI)

Ilustrasi - Proses pencairan KUR BRI 2026. (Sumber: BRI)

POSKOTACOID - Lama proses pencairan dana KUR BRI 2026 perlu diketahui oleh masyarakat yang sedang mengajukan pinjaman lewat program ini.

Kredit Usaha Rakyat (KUR) kini menjadi andalan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang memerlukan pembiayaan tambahan.

Oleh karena itu, sejumlah informasi terkait KUR BRI 2026 perlu dipahami oleh masyarakat supaya tidak keliru.

Mengacu dari situs resmi BRI, Kredit Usaha Rakyat (KUR) merupakan program pemerintah yang disediakan guna membantu UMKM dapat modal tambahan, pengembangan, serta meningkatkan pembiayaan UMKM dengan suku bunga murah.

Selain BRI, program KUR sebenarnya juga dapat dijumpai di lembaga perbankan lainnya. Namun, KUR BRI jadi salah satu yang paling diincar pelaku usaha.

Baca Juga: Cara Mengajukan KUR BRI 2026 agar Lolos BI Checking Gimana? Simak Tips Cepat Disetujui Berikut Ini

Plafon Pinjaman KUR BRI 2026

BRI menyediakan plafon pinjaman yang cukup beragam bagi UMKM yang ingin meminjam modal tambahan.

Nominal pinjaman yang disediakan mulai dari Rp1 juta hingga Rp100 juta. Pilihan plafon pinjaman dibagi ke dalam jenis produk yang berbeda.

Misalnya, plafon KUR Rp1 juta hingga Rp10 juta masuk ke dalam jenis produk KUR Super Mikro BRI. Lalu, KUR Mikro BRI tersedia pinjaman mulai Rp1 juta hingga Rp100 juta.

Baca Juga: Jasmine Wiljono Siapa? Ini Sosok yang Viral Disebut Sebagai Pemilik Whip Pink

Jika mau meminjam dan dengan nominal lebih besar, maka bisa memilih produk KUR Kecil yang nominal pinjaman ya mulai dari Rp100 juta hingga Rp500 juta.


Berita Terkait


News Update