POSKOTA.CO.ID - Media sosial Indonesia kembali diramaikan oleh kemunculan sebuah video viral misterius berdurasi 13 menit 27 detik.
Rekaman tersebut melibatkan seorang perempuan yang disebut bernama Mutiara bersama seorang pria, dan sejak akhir pekan lalu langsung menjadi perbincangan hangat warganet.
Video yang diduga direkam di dalam sebuah apartemen ini awalnya tampak seperti pertemuan biasa.
Namun, potongan-potongan pendek yang beredar justru berhenti di momen krusial, memunculkan tanda tanya besar tentang isi keseluruhan video berdurasi panjang tersebut.
Alur Video yang Memancing Rasa Penasaran Publik

Dilansir dari Instagram @kriminews pada Selasa, 27 Januari 2026. Video dimulai dengan adegan seorang perempuan berparas menarik yang disebut Mutiara tengah berada di dapur apartemen. Ia terlihat sibuk menyiapkan makanan.
Situasi berubah ketika pintu apartemen diketuk. Mutiara kemudian menyambut seorang pria berpenampilan rapi, bertubuh tinggi, berkacamata, dengan gaya rambut belah tengah. Keduanya tampak akrab dan sempat berpelukan hangat sebelum sang pria masuk ke dalam ruangan.
Setelah itu, pria tersebut melepas sepatu, sementara Mutiara kembali ke dapur untuk melanjutkan aktivitas memasak mi instan. Anehnya, mayoritas potongan video yang beredar di media sosial berhenti tepat di bagian ini.
Hal inilah yang memicu spekulasi. Publik mempertanyakan apa yang terjadi dalam sisa durasi video, mengingat total rekaman disebut-sebut mencapai 13 menit 27 detik. Dugaan bahwa cuplikan viral hanyalah potongan kecil dari video utuh pun semakin menguat.
Baca Juga: Polisi Periksa Reza Arap dan Teman Terdekat Terkait Kematian Lula Lahfah, Ini Fakta Sebenarnya
Identitas Mutiara dan Pria dalam Video Jadi Buruan
Efek viral video ini menyebar dengan sangat cepat. Nama “Mutiara” langsung melonjak di mesin pencarian, disertai rasa ingin tahu terhadap identitas pria yang bersamanya.
