POSKOTA.CO.ID - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, kembali menjadi sorotan publik sepak bola Tanah Air. Pelatih asal Korea Selatan itu terlihat hadir langsung di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, saat laga Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan pada pertandingan perdana Grup A Piala Asia Futsal 2026, Selasa, 27 Januari 2026.
Kehadiran Shin Tae-yong di tribun penonton menambah magnet pertandingan yang sejak awal sudah menyedot perhatian besar dari publik dan pencinta futsal nasional.
Laga pembuka turnamen kontinental tersebut menjadi salah satu momen penting bagi Timnas Futsal Indonesia dalam upaya menorehkan prestasi di ajang Asia.
Baca Juga: Timnas Indonesia Bungkam Korea Selatan 5-0 di Piala Asia Futsal 2026
Atmosfer Piala Asia Futsal 2026 Sejak Laga Perdana
Pertandingan Timnas Futsal Indonesia melawan Korea Selatan memang baru saja dimulai ketika sorotan kamera menangkap sosok Shin Tae-yong di area Royal Box. Meski tak lagi menjabat sebagai pelatih skuad Garuda, kehadirannya tetap menyita perhatian suporter dan media.
Sejumlah penonton yang menyadari kehadiran Shin Tae-yong tampak antusias. Tak sedikit yang mengabadikan momen tersebut melalui kamera ponsel, lalu membagikannya di media sosial. Fenomena ini menunjukkan bahwa figur Shin Tae-yong masih memiliki tempat khusus di hati publik sepak bola Indonesia.
Shin Tae-yong Duduk di Royal Box Indonesia Arena
Shin Tae-yong terlihat duduk di Royal Box bersama beberapa rekannya yang juga berasal dari Korea Selatan. Mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu tampak mengenakan kaos berwarna abu-abu dan celana krem, tampil sederhana namun tetap mencuri perhatian.
Sepanjang pertandingan, Shin Tae-yong terlihat menikmati jalannya laga. Beberapa kali ia tampak berdiskusi ringan dengan rekannya, sembari mengamati permainan kedua tim di lapangan.
Kehadirannya dinilai wajar mengingat latar belakangnya sebagai pelatih futsal dan sepak bola yang masih aktif mengikuti perkembangan tim-tim Asia, termasuk Korea Selatan.
Rekam Jejak Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia
Nama Shin Tae-yong tak bisa dilepaskan dari sejarah baru sepak bola Indonesia. Selama menukangi Timnas Indonesia, ia mencatatkan sejumlah prestasi penting, salah satunya membawa Timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024.
