Endah Trauma Rumahnya di Cilincing Jakut Hancur Disapu Angin Kencang

Selasa 27 Jan 2026, 15:21 WIB
Kondisi rumah warga di Kelurahan Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara, terdampak angin kencang, Selasa, 27 Januari 2026. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

Kondisi rumah warga di Kelurahan Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara, terdampak angin kencang, Selasa, 27 Januari 2026. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Angin kencang mengkibatkan ratusan rumah di wilayah Cilincing, Jakarta Utara, Senin, 26 Januari 2026, dini hari WIB.

Rumah Endah Hernawati, 70 tahun, ikut terdampak angin kencang. Tempat tinggalnya berada di Kompleks Airud RT 05/RW 09, Kelurahan Semper Timur.

Berdasarkan pantauan Poskota, beberapa bagian rumah rusak, terutama dapur yang tidak lagi beratap setelah tersapu angin kencang.

"Begitu keluar dari kamar mandi, tiba-tiba angin tuh kencang sekali kayak suara mobil. Saya kaget, saya keluar, saya ke dorong angin. Saya jatuh ke pintu, terbang," kata Endah kepada Poskota di lokasi, Selasa, 27 Januari 2026.

Baca Juga: Angin Kencang Terjang Cilincing, 102 Rumah dan Sejumlah Fasilitas Umum Rusak

Endah berusaha melindungi dirinya sendiri dengan memegang pintu rumahnya. Ia juga meminta bantuan kepada anak dan tetangganya saat angin kencang memporak-porandakan rumahnya.

"Saya ke pintu jatuh, saya bangun lagi. Saya ke bawah angin. Saya mentok ke pintu kamar mandi. Saya keluar lagi, pintu dapur kebuka. Itu terbang semua. Saya lihat itu kayak kilat," ujarnya.

Kemudian, kerabat Endah membantunya masuk kembali kamar demi terhindar dari angin kencang.

"Baru anak saya, adik saya pada keluar. Nolongin saya. Diangkat saya ke dalam, tapi saya takut karena genteng pada jatuh," ujarnya.

Baca Juga: Bogor Dilanda Hujan Deras dan Angin Kencang, Tiga Atap Kelas SMAN 2 Gunung Putri Ambruk

Akibat insiden itu, Endah mengalami luka ringan pada bagian kaki sebelah kanan dan telah mendapatkan perawatan dari Puskesmas Kelurahan. Saat ini, ia mengaku masih trauma dan lemas.


Berita Terkait


News Update