Obrolan Warteg: Kolaborasi untuk Kebaikan, Bukan Keburukan

Sabtu 24 Jan 2026, 10:23 WIB
Obrolan Warteg tentang penanganan bencana di Kabupaten Pati. (Sumber: Poskota/Arif Setiadi)

Obrolan Warteg tentang penanganan bencana di Kabupaten Pati. (Sumber: Poskota/Arif Setiadi)

“Kolaborasi memang dibutuhkan untuk mempercepat penyelesaian berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat, bangsa dan negara, tak terkecuali bencana banjir yang sekarang tengah melanda berbagai daerah,” jelas mas Bro.

“Tapi ada kolaborasi yang tidak untuk menyelesaikan masalah, malah menciptakan masalah,” ujar Yudi.

“Kolaborasi model apa itu,” protes Heri.

“Kolaborasi menciptakan korupsi. Tanpa kerja sama, ide yang sama, kesepakatan yang sama dan tujuan yang sama antarpelaku, korupsi tidak akan terjadi,” jawab Yudi.

“Gunakan istilah kolaborasi untuk tujuan positif, bukan negatif. Kedepankan kolaborasi untuk memajukan bangsa, bukan memundurkan bangsa dengan membangun kesepakatan jahat melakukan korupsi,” pinta mas Bro.

“Prinspnya kolaborasi untuk menciptaan kebaikan, bukan keburukan,” ujar Heri. (Joko Lestari)


Berita Terkait


News Update