Ribuan Personel Gabungan Amankan Laga Persija vs Madura United di GBK

Jumat 23 Jan 2026, 22:03 WIB
1.300 personel gabungan diterjunkan mengamankan laga antara Persija Jakarta menjamu Madura United, dalam lanjutan BRI Super League 2025/2026. (Sumber: Dok. Polres Jakarta Pusat)

1.300 personel gabungan diterjunkan mengamankan laga antara Persija Jakarta menjamu Madura United, dalam lanjutan BRI Super League 2025/2026. (Sumber: Dok. Polres Jakarta Pusat)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 1.300 personel gabungan diterjunkan mengamankan laga antara Persija Jakarta menjamu Madura United, dalam lanjutan BRI Super League 2025/2026 pekan ke-18.

Pertandingan ini akan diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, 23 Januari 2026.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Reynold E.P. Hutagalung mengungkapkan, ribuan petugas tersebut merupakan gabungan dari unsur Polri, TNI, serta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. 

"Mereka akan disebar di dalam stadion hingga area sekitar kompleks GBK guna memastikan jalannya pertandingan berlangsung aman, tertib, dan kondusif," ujar Reynold dalam keterangannya, Jumat, 23 Januari 2026.

Baca Juga: Tiga RT di Rawa Terate Terendam Banjir, Lebih dari Seribu Warga Terdampak

Sebagai bagian dari kesiapan pengamanan, kata Reynold, aparat gabungan terlebih dahulu melaksanakan Tactical Wall Game (TWG) dan apel pelayanan yang dipimpin Kapolres Metro Jakarta Pusat di Pintu Kuning SUGBK pada siang hari.

Kegiatan ini dilakukan untuk menyamakan pola pengamanan serta pemahaman tugas seluruh personel di lapangan.

“Pelayanan kami lakukan secara humanis, santun, dan profesional dengan mengutamakan keselamatan serta kenyamanan masyarakat,” ucap Reynold.

Reynold menegaskan, seluruh personel pengamanan tidak dibekali senjata api. Kehadiran aparat, kata dia, bertujuan memberikan rasa aman sekaligus pelayanan terbaik bagi penonton dan suporter yang hadir di stadion.

Baca Juga: Kondisi Sakit Saat Rumah Kebanjiran, Seorang Nenek di Jelambar Dievakuasi ke Pengungsian

Ia juga mengajak para pendukung kedua tim untuk bersama-sama menjaga ketertiban serta menjunjung tinggi sportivitas selama pertandingan yang dijadwalkan kick-off pukul 19.00 WIB.


Berita Terkait


News Update