DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Sebuah mobil boks terjun ke Kali Krukut, Jalan Raya Krukut, Kelurahan Gandul, Kecamatan Limo, Kota Depok, Minggu, 18 Januari 2026.
Seorang warga, Getong, 65 tahun, mengatakan, sopir mobil Daihatsu Grand Max putih tersebut berupaya menghindari penyeberang jalan. Namun, kendaraan itu justru terjun kali sedalam 4 meter.
"Sopir mobil tidak alami luka setelah mobilnya masuk ke dalam Kali Krukut. Sopir langsung bisa keluar dari mobil melalui kaca pintu depan berhasil menyelamatkan diri," kata Getong kepada Poskota Senin, 19 Januari 2026.
Getong mengaku tidak melihat penyeberang saat jalan tersebut dilintasi mobil. Ia menduga, sopir berinisial EAP, 45 tahun, berhalusinasi buntut kantuk.
Baca Juga: Mati Listrik 7 Hari di Indonesia, Apakah Benar atau Hoaks? Ini Fakta Sebenarnya dan Penjelasan PLN
"Saya lagi duduk di depan rumah mendengar kencang seperti mobil masuk ke dalam kali. Setelah didekatkan sopirnya sedang berusaha menyelamatkan diri dengan keluar dari mobil setelah melihat perasaan melihat ada orang menyebrang tapi sebetulnya tidak ada sama sekali orang," ujarnya.
Warga setempat mempercayai makhluk gaib yang menyerupai manusia kerap menampakan diri kepada pengendara secara tiba-tiba. Namun, insiden kecelakaan di lokasi baru terjadi sekali.
"Mahluk gaib menyerupai orang sering terlihat pada waktu Kamis malam atau malam Jumat seperti ada orang yang lewat tapi tidak ada. Kadang ada orang yang bisa melihat kasat mata tapi sebenarnya tidak ada yang dilihatnya itu ," ucapnya.
Kanit Lantas Polsek Cinere, Iptu Suharyoko menuturkan, mobil boks tersebut hendak mengantar sembako ke warung di daerah Depok.
"Pada saat melaju dari Utara ke Selatan pengemudi mencoba menghindari orang mau menyebran langsung tidak bisa mengendalikan kendaraan hingga banting stang ke kiri langsung terjun ke Kali Krukut," ujar dia.
Sopir dipastikan tidak mengalami luka. Hanya saja, proses evakuasi mobil dari Kali Krukut memakan waktu cukup lama.
"Pengingat rantai untuk menarik mobil sempat putus. Baru pagi ini sekitar pukul 08.40 WIB baru bisa ditarik dengan mempergunakan truk derek dari Laka Lantas Polres Metro Depok," ucap dia.
Selama proses evakuasi, kendaraan dialihkan ke jalan alternatif supaya tidak menimbulkan kemacetan.
"Jalan Raya Krukut merupakan jalur perlintasan utama mengarah Jakarta. Antisipasi kemacetan karena ada evakuasi mobil bok lalu lintas kami alihkan ke alternatif jalan lain," katanya.
Lalu lintas di kedua arah Jalan Raya Krukut kembali bisa dilalui kendaraan dua arah setelah sempat ditutup sementara selama proses evakuasi.