Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto memantau kawasan Danau Duta Harapan, Kecamatan Bekasi Utara. (Sumber: Dok. Pemkot Bekasi)

JAKARTA RAYA

Wali Kota Bekasi Pastikan Penerangan di Danau Duta Harapan Ditambah

Sabtu 17 Jan 2026, 14:07 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto memantau kawasan Danau Duta Harapan, Kecamatan Bekasi Utara.

Didampingi Camat Bekasi Utara Ikhwanudin, Tri melihat kondisi lingkungan serta aktivitas masyarakat di danau tersebut pada waktu malam.

Warga terpantau memancing ikan di danau tersebut hingga sekadar berbincang santai. Namun, minimnya penerangan di kawasan Danau Duta Harapan mengganggu aktivitas masyarakat.

“Penerangan harus segera dipasang. Kawasan ini adalah ruang publik, jangan sampai dimanfaatkan untuk hal-hal yang tidak semestinya,” kata Tri dalam keterangannya, Jumat, 16 Januari 2026.

Baca Juga: Sosok Anak dan Istri Roby Tremonti Siapa? Ini Fakta Keluarga yang Disorot Usai Memoar Aurelie Moeremans Bikin Geger

Menurutnya, danau tersebut ditargetkan menjadi salah sebuah destinasi wisata air di Kota Bekasi yang akan dipadukan dengan keberadaan UMKM untuk menggerakkan roda perekonomian.

“Kawasan ini punya potensi besar. Jika ditata dengan baik, penerangan cukup, dan dilengkapi UMKM, maka bisa menjadi destinasi wisata air yang bermanfaat bagi warga,” ujarnya.

Tags:
penerangan jalanTri AdhiantoBekasi Danau Duta HarapanWali Kota Bekasi

Tim Poskota

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor