POSKOTACOID - Apakah BLT Kesra 2026 masih lanjut pencairannya atau tidak? Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.
Pada tahun ini, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) kembali menyalurkan sejumlah program bantuan sosial (bansos) untuk masyarakat yang membutuhkan.
Beberapa bantuan sosial, seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), BLT Beras, hingga Program Indonesia Pintar (PIP) dipastikan cair kembali.
Salah satu bantuan yang jga dinantikan kembali pencairannya oleh masyarakat adalah Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat (BLT Kesra). Lantas, apakah bantuan ini akan cair kembali tahun ini?
Baca Juga: Harga Emas Perhiasan Hari Ini 15 Januari 2025 Tambah Mahal, Naik Lagi Jadi Rp2.425.000 per Gram
Apa Itu BLT Kesra?
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari website resmi Sekretaris Kabinet Republik Indonesia, BLT Kesra adalah salah satu program stimulus ekonomi nasional yang diselenggarakan pemerintah dengan tujuan untuk meningkatkan daya beli masyarakat serta menjaga stabilitas ekonomi nasional.
Berbeda dari bantuan reguler lainnya yang disalurkan setiap tahun, BLT Kesra bersifat sementara yang penyalurannya hanya dilakukan selama tiga bulan.
Pemerintah mengalokasikan dana BLT Kesra untuk periode Oktober, November, dan Desember 2025 yang diberikan sekaligus dalam satu kali pencairan.
Masyarakat yang masuk kriteria sebagai penerima BLT Kesra berhak dapat uang bantuan pemerintah sebesar Rp300.000 per bulan atau total Rp900.000 per tiga bulan.
Baca Juga: Cara Dapat KUR BNI 2026: Ini Syarat, Prosedur, dan Alur Pengajuan
BLT Kesra 2026 Apakah Masih Ada?
Seperti yang sempat disinggung di atas, BLT Kesra hanya cair selam tiga bulan, yakni pada Oktober-Desember 2025.
