Duel iPhone 16 Pro dan iPhone 17, Mana yang Lebih Worth It untuk Dibeli Akhir Tahun 2025? Cek Perbandingannya

Rabu 26 Nov 2025, 08:20 WIB
Perbandingan iPhone 17 dan iPhone 16 Pro.(Sumber: X/@OutofGalaxyy)

Perbandingan iPhone 17 dan iPhone 16 Pro.(Sumber: X/@OutofGalaxyy)

Dalam pengujian screen-on-time, keduanya mampu bertahan 8–9 jam, angka yang sangat baik untuk ukuran flagship kompak.

Namun, iPhone 17 unggul dalam fast charging yang lebih cepat dengan hanya 20 menit untuk 50 persen. Sementara, iPhone 16 Pro butuh 30 menit.

6. Konektivitas

iPhone 17 hadir dengan teknologi konektivitas terbaru, N1 Networking Chip, Wi-Fi 7 dan Bluetooth 6.

Namun, ada satu keunggulan besar pada iPhone 16 Pro, yakni USB 3.2 yang jauh lebih cepat untuk transfer data, dibanding USB 2.0 pada iPhone 17.

Mana yang Paling Worth It?

Kedua model ini hadir dengan karakteristik yang berbeda, menawarkan keunggulan yang menyasar segmen pengguna yang tidak sepenuhnya sama.

Oleh karena itu, sebelum memutuskan perangkat mana yang paling tepat, pengguna perlu memahami orientasi masing-masing ponsel.

iPhone 16 Pro mengedepankan performa fotografi profesional dan material premium.

Sedangkan, iPhone 17 fokus pada peningkatan kenyamanan sehari-hari, efisiensi daya, dan teknologi konektivitas generasi terbaru.

Perbedaan tersebut membuat keduanya memiliki keunggulan unik yang tidak selalu tumpang tindih.

Untuk mayoritas pengguna, iPhone 17 menjadi pilihan paling worth it di akhir tahun 2025.

Namun, bagi pengguna yang mengutamakan build premium dan fitur fotografi profesional, iPhone 16 Pro tetap menjadi opsi yang sangat menarik.


Berita Terkait


News Update