iQOO 15 Lolos Sertifikasi TKDN dan SDPPI, Bukti Peluncuran di Indonesia Semakin Dekat, HP Snapdragon 8 Gen 5 Termurah?

Kamis 30 Okt 2025, 18:30 WIB
iQOO 15 Resmi Rilis, HP Gaming Terbaru dengan Spesifikasi Dewa (Sumber: YouTube/GSMin)

iQOO 15 Resmi Rilis, HP Gaming Terbaru dengan Spesifikasi Dewa (Sumber: YouTube/GSMin)

POSKOTA.CO.ID - Gelombang kehadiran ponsel flagship terbaru mulai memanas. iQOO, sub-brand dari Vivo, secara resmi telah mengungkap tanggal peluncuran global untuk penerus andalannya, iQOO 15.

Ponsel yang telah menjadi buah bibir ini dipastikan akan meluncur di India pada 26 November 2025.

Pengumuman ini dibarengi dengan pemaparan poster resmi yang tidak hanya mengonfirmasi tanggal, tetapi juga mengungkap sebuah kejutan besar: spesifikasi iQOO 15 akan menjadi ponsel pertama di India yang mengusung antarmuka anyar OriginOS 6.

Langkah ini menandai perubahan signifikan dalam strategi software iQOO untuk pasar global.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi HP OPPO A6 Pro 5G, Cek Kelebihan dan Kekurangannya di Sini!

Lolos Sertifikasi, Sinyal Kuat untuk Indonesia

iQOO 15 buktikan peningkatan signifikan dari pendahulunya. Kamera telefoto 50 MP lebih powerful, baterai 7.000 mAh, dan OS yang lebih bersih dengan OriginOS 6. Simak ulasannya. (Sumber: YouTube/GSMin)

Bagi penggemar di Indonesia, kabar baiknya adalah kedatangan iQOO 15 sudah di depan mata. Berdasarkan siklus tahunan, di mana iQOO 13 hadir di Indonesia pada November 2024, ponsel flagship terbaru ini diprediksi kuat akan mendarat di Tanah Air pada kuartal keempat (Q4) 2025 atau sekitar November mendatang.

Keyakinan ini semakin kuat dengan fakta bahwa iQOO 15 telah lolos sertifikasi TKDN dan SDPPI. Dua sertifikasi kunci ini merupakan prasyarat wajib bagi setiap perangkat telekomunikasi yang akan dijual secara resmi di Indonesia, menandakan bahwa proses persiapan peluncuran telah memasuki tahap akhir.

Baca Juga: 10 Contoh Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Main Billiard yang Realistis dan Estetik

Flagship Killer dengan Haga yang Menggoda

Salah satu daya tarik utama iQOO 15 adalah posisinya sebagai "flagship killer". Di China, ponsel ini dibanderol dengan harga sekitar 4.199 Yuan atau setara Rp 9,8 juta.

Harga ini terpaut cukup jauh dibandingkan pesaingnya yang menggunakan chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5 yang umumnya dibanderol di atas belasan juta rupiah.

Strategi harga kompetitif ini ternyata membuahkan hasil. iQOO 15 dilaporkan mencetak rekor penjualan yang fantastis di China, bahkan melampaui kesuksesan generasi pendahulunya.


Berita Terkait


News Update