POSKOTA.CO.ID - Simak informasi terbaru mengenai klasemen BRI Super 2025/2026 di pekan kesembilan usai pertandingan hari ketiga berakhir.
Pertarungan sejumlah tim di pekan kesembilan Super League 2025/2026 masih terus berlanjut. Pada laga di hari ketiga kemarin, Sabtu, 18 Oktober 2025 terdapat dua pertandingan yang disajikan.
Pertarungan Borneo FC vs Persik Kediri
Laga pertama mempertemukan Borneo FC vs Persik Kediri. Pertandingan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur dengan kick off pukul 15.30 WIB.
Baca Juga: Louis van Gaal Latih Timnas Indonesia? Ini Bocoran Gaji dan Kontrak Fantastisnya
Duel tersebut berlangsung cukup sengit. Borneo FC sebagai tuan rumah tanpil dengan percaya diri menghadapi tim lawan.
Walaupun belum berhasil mencetak gol pada bank pertama, namun Borneo FC akhirnya sukses menjebol pertahanan lawan dengan melontarkan dua gol di babak kedua.
Kemenangan 2-0 atas Persik menjadikan Borneo FC makin kokoh berada di posisi puncak klasemen Super League 2025/2026.
Big Match Persebaya vs Persija
Selanjutnya, laga kedua menghadirkan duel seru antara Persebaya vs Persija Jakarta. Mulai pukul 19.00 WIB, laga bergulir di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.
Duel berjalan dengan tensi tinggi antara kedua tim. Persebaya Surabaya yang bertindak sebagai tuan rumah berupaya untuk tampil dominan.
Baca Juga: Link Live Streaming Persebaya vs Persija Hari Ini, Kick Off Mulai Jam 19.00 WIB
Namun, Persija Jakarta juga tak mau kalah dari Persebaya dan berupaya untuk tampil maksimal demi merebut poin.