POSKOTA.CO.ID - Buat kamu pencinta matcha, sekarang tak perlu bingung lagi mencari tempat nongkrong yang cozy di Jakarta.
Semakin banyak matcha cafe di Jakarta yang hadir dengan konsep unik, mulai dari nuansa minimalis ala Jepang hingga interior modern kekinian yang Instagramable.
Tak hanya menawarkan minuman matcha berkualitas tinggi, beberapa kafe bahkan menyajikan dessert khas dengan bubuk matcha premium yang langsung diimpor dari Jepang.
Dari sekian banyak pilihan, berikut adalah rekomendasi matcha cafe terdekat di Jakarta yang punya rasa enak, suasana nyaman, sekaligus mendapat ulasan positif dari para pengunjung.
Baca Juga: Lagi Cari Bakmi Enak di Depok? Ini 5 Pilihan Terbaiknya
Matchaya

Kalau kamu mencari matcha dengan rasa autentik dan aftertaste umami yang lembut, Matchaya bisa jadi pilihan pertama.
Selain minuman matcha latte, mereka juga punya pastry enak seperti croissant dan matcha almond yang cocok sebagai teman minum teh.
Alamat berada di Mal Gandaria City, Lantai GF Unit MGC-ISL-LG, Jalan Sultan Iskandar Muda No.8A, Jakarta Selatan.
Harga untuk nongkrong di tempat ini sekira Rp48.000 - Rp85.000.
Baca Juga: Bosan Nongkrong di Blok M? Ini Daftar Tempat Hangout di Jakarta Selatan Dekat MRT
UKI Matcha
Buat kamu yang ingin nongkrong cantik di kawasan SCBD, UKI Matcha wajib masuk list. Matcha di sini terasa bold dengan sedikit manis, namun tetap meninggalkan rasa pahit khas matcha otentik yang bikin nagih.
