POSKOTA.CO.ID - Lagu Bayangkan Jika Kita Tidak Menyerah merupakan salah satu karya terbaru dari musisi solo Hindia, yang dirilis dalam album Lagipula Hidup Akan Berakhir.
Lagu ini dengan cepat menarik perhatian para pendengar karena liriknya yang menyentuh dan relevan dengan kehidupan sehari-hari, serta makna mendalam yang disampaikannya.
Hindia adalah nama panggung dari Baskara Putra, seorang musisi yang juga dikenal sebagai vokalis dari grup musik .Feast.
Dalam karier solonya, Hindia dikenal dengan lagu-lagu yang sarat akan pesan reflektif dan sosial.
Baca Juga: Lirik Lagu Margaret dari Lana Del Rey ft Bleachers
Album Lagipula Hidup Akan Berakhir merupakan lanjutan dari perjalanan musikalnya yang konsisten mengeksplorasi sisi emosional dan kritis kehidupan urban di Indonesia.
Makna Lagu Bayangkan Jika Kita Tidak Menyerah
Secara tematik, lagu ini mengusung semangat perjuangan dan harapan. Judulnya saja sudah menjadi ajakan: Bayangkan Jika Kita Tidak Menyerah.
Hindia mengajak para pendengarnya untuk membayangkan berbagai kemungkinan baik yang bisa terjadi jika manusia tidak menyerah menghadapi rintangan hidup.
Lagu ini juga memuat kritik terhadap kondisi sosial dan lingkungan, seperti:
Baca Juga: Lirik Lagu History dari One Direction Tentang Perpisahan
- Pemanasan global
- Polusi udara di kota-kota besar
- Ketidakpercayaan terhadap pemerintah
- Tantangan keberagaman agama
- Rasa takut terhadap masa depan
Dalam setiap baitnya, Hindia menekankan pentingnya perlawanan kolektif terhadap tantangan-tantangan tersebut, serta mendorong pendengarnya untuk tetap optimis, bermimpi, dan bertindak.