Fakta di Balik Isu Kehamilan Maia Estianty: Irwan Mussry Tegaskan Tak Mau Anak Lagi

Jumat 11 Jul 2025, 13:20 WIB
Maia Estianty buka suara soal isu kehamilan yang beredar. Ternyata, ini alasan sebenarnya ia dan Irwan Mussry memilih tak punya anak lagi. Simak penjelasan lengkapnya! (Sumber: Instagram/@maiaestiantyreal)

Maia Estianty buka suara soal isu kehamilan yang beredar. Ternyata, ini alasan sebenarnya ia dan Irwan Mussry memilih tak punya anak lagi. Simak penjelasan lengkapnya! (Sumber: Instagram/@maiaestiantyreal)

POSKOTA.CO.ID - Dunia hiburan Tanah Air kembali dihebohkan dengan kabar kehamilan Maia Estianty. Isu ini mencuat setelah penampilan istri Irwan Mussry itu terlihat lebih berisi dalam beberapa penampilan terakhirnya.

Spekulasi pun bermunculan di media sosial, dengan banyak netizen yang yakin bahwa mantan personel Ratu ini sedang mengandung anak ketiga. Namun, ternyata anggapan publik jauh dari kenyataan.

Maia dengan tegas menyatakan bahwa dirinya tidak berencana untuk hamil lagi. Keputusan ini ternyata merupakan kesepakatan bersama dengan sang suami, yang memiliki pertimbangan matang tentang masa depan keluarga mereka.

Baca Juga: Sosok Pria Misterius yang Pernah Dekat dengan Maia Estianty, Ahmad Dhani Siap Ungkap Bukti Lengkap Perceraian

Isu Hamil Bermula dari Kenaikan Berat Badan

Beberapa waktu belakangan, netizen ramai berspekulasi mengenai kemungkinan Maia Estianty hamil setelah penampilannya terlihat lebih berisi. Meski telah berkali-kali dibantah, rumor tersebut terus menjadi perbincangan.

Padahal, Maia sendiri sudah mengklarifikasi bahwa kenaikan berat badannya bukanlah pertanda kehamilan.

"Kemarin sempat gemuk banget, dan itu semua orang bilang wah Maia hamil, hamil, hamil," ujar Maia seperti dikutip dari tayangan video di kanal YouTube Alvin dan Friends, Kamis 10 Juli 2025.

"Aku yang waduh udah mulai gak bener nih. Kayaknya perut udah jembul, buncit, gendut," imbuhnya.

Baca Juga: Ahmad Dhani Akhirnya Buka Suara Soal Video Fitnah Maia Estianty: Yang Belum Berdamai Itu Siapa?

Kesepakatan dengan Irwan Mussry: Tak Mau Anak Lagi

Meski sempat mempersiapkan kehamilan, Maia mengungkap bahwa dirinya dan Irwan telah sepakat untuk tidak memiliki anak lagi. Keputusan ini justru berasal dari sang suami, yang merasa usia sudah tidak muda.

"Aku sempat tanya sama suami aku, bener nih gak mau punya anak? Aku bisa siapin lho kandungan ya kan. Iya kan? Karena aku masih muda. Jangan sampai nanti aku salah karena gak ngasih anak ke dia. Jangan sampai netizen bilang bahwa Maia jahat banget sih gak ngasih anak gitu kan," ungkap Maia.


Berita Terkait


News Update