Luizinho Passos Resmi Tinggalkan Persib Bandung Setelah 5 Musim Jadi Pelatih Kiper

Jumat 23 Mei 2025, 14:37 WIB
Luizinho Passos, pelatih kiper Persib. (Sumber: Instagram/@luiziinhopassos_goalk)

Luizinho Passos, pelatih kiper Persib. (Sumber: Instagram/@luiziinhopassos_goalk)

POSKOTA.CO.ID - Kabar mengejutkan datang dari Persib Bandung. Pelatih kiper asal Brasil, Luizinho Passos, secara resmi mengumumkan perpisahannya dengan klub melalui akun Instagram pribadinya.

Keputusan ini menandai akhir dari pengabdiannya selama lima musim bersama Maung Bandung, sejak bergabung pada tahun 2020.

Meski belum ada pernyataan resmi mengenai alasan kepergiannya, Passos sebelumnya telah mengantongi lisensi kepelatihan Pro CBF, yang memungkinkannya untuk mengambil peran sebagai pelatih kepala di masa depan.

Hal ini menimbulkan spekulasi bahwa ia mungkin akan melanjutkan kariernya sebagai pelatih utama di klub lain.

Baca Juga: PSBS Biak Incar Poin 50 sebagai Salam Penutup Musim di Laga Kontra Dewa United

Kontribusi Signifikan dalam Lima Musim

Selama masa baktinya, Passos dikenal sebagai sosok yang berhasil membentuk lini pertahanan Persib menjadi salah satu yang terkuat di Liga 1.

Di bawah asuhannya, Persib mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih dua gelar juara Liga 1 pada musim 2023/2024 dan 2024/2025.

Statistik menunjukkan bahwa pada paruh pertama musim 2024/2025, gawang Persib hanya kebobolan 11 gol dari 16 pertandingan, dengan tujuh di antaranya berakhir tanpa kebobolan.

Tak hanya fokus pada tim utama, Passos juga menunjukkan komitmen tinggi dalam mengembangkan talenta muda.

Ia rutin melibatkan kiper-kiper dari Akademi Persib untuk berlatih bersama tim senior dan sering mengadakan coaching clinic selama jeda kompetisi.

Dua kiper muda, Sheva Sanggasi dan Fitrah Maulana, bahkan telah dikontrak secara profesional dan menjadi bagian dari Timnas Indonesia U-19.


Berita Terkait


News Update