POSKOTA.CO.ID - Kolaborasi epik antara Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) dan anime legendaris Naruto menjadi salah satu momen paling bersejarah dalam industri gim mobile tahun 2025.
Lewat sinergi antara dunia ninja dari Konoha dan arena pertempuran MLBB, kolaborasi ini sukses membangkitkan semangat komunitas penggemar dari kedua belah pihak.
Diantaranya ada 4 skin eksklusif pada event MLBB x Naruto ini, yakni Lukas (Naruto Uzumaki), Suyou (Sasuke Uchiha), Kalea (Sakura Haruno), Hayabusa (Hatake Kakashi), dan Vale (Gaara).
Selain skin eksklusif, ada juga event terbatas berhadiah hadiah bertema ninja pada event kolaborasi MLBB x Naruto ini.
Baca Juga: 4 Tim Siap Berlaga Pada Pertandingan Pembuka MPL ID Season 15 MLBB
Event tersebut adalah kuis Akademi Ninja, kuis bertema ninja yang dirancang untuk menguji pengetahuan pemain tentang semesta Naruto.
Salah satu pertanyaan yang paling banyak menarik perhatian dalam kuis tersebut adalah: 'Siapa nama ayah Kakashi?'
Banyak pemain yang tidak mengetahui informasi ini, namun jawabannya adalah Sakumo Hatake, seorang ninja legendaris dari Konoha yang dijuluki 'Taring Putih'.
Jika ingin tahu daftar kunci jawaban kuis Akademi Ninja pada event Mobile Legens x Naruto ini bisa simak artikelnya sampai habis.
Baca Juga: Kode Redeem Mobile Legends Terbaru, Ramaikan Event MLBB dan Naruto dengan Skin Keren
Hadiah Eksklusif Event Akademi Ninja
Bagi pemain yang berhasil menjawab seluruh pertanyaan dengan benar, MLBB menyediakan hadiah eksklusif, termasuk:
- Token drawing event MLBB x Naruto
- Efek visual bertema Konoha
- Avatar dan border spesial
- Emote spesial Obito Uchiha dan lainnya