Apa Profesi Vini Caroline? Calon Istri Yono Bakrie yang Bikin Warganet Penasaran

Senin 19 Mei 2025, 14:11 WIB
Potret Yono Bakrie (kiri) dan Vini Caroline (kanan) yang viral dan jadi sorotan netizen. (Sumber: Instagram/@yonobakrie)

Potret Yono Bakrie (kiri) dan Vini Caroline (kanan) yang viral dan jadi sorotan netizen. (Sumber: Instagram/@yonobakrie)

POSKOTA.CO.ID - Komika, Yono Bakrie, tampaknya tengah bersiap untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius dalam kehidupannya.

Kabar bahagia ini mencuat setelah ia membagikan momen spesial bersama sang kekasih, Vini Caroline, melalui unggahan di akun Instagram pribadinya pada 17 Mei 2025.

Dalam foto tersebut, keduanya tampak serasi mengenakan kemeja putih dengan latar biru yang identik dengan nuansa formal khas pemotretan pranikah.

Dengan satu kata singkat namun penuh makna, Yono menuliskan "Bismillah" sebagai caption unggahannya.

Tak butuh waktu lama, unggahan itu langsung dibanjiri komentar dan ucapan selamat dari para penggemar maupun rekan sesama artis.

Lantas, apa profesi Vini Caroline yang membuat warganet penasaran karena diduga ingin menikah dengan Yono Bakrie?

Baca Juga: NIK e-KTP Anda Tertera di Urutan Penerima? Ambil Segera Saldo Dana Bansos Rp600.000 dari PKH 2025 di Rekening BNI

Apa Profesi Vini Caroline?

Meskipun Yono Bakrie sudah cukup dikenal di dunia hiburan Tanah Air sebagai komika dengan gaya humor yang khas, nama sang calon istri justru mencuri perhatian warganet.

Vini Caroline, wanita yang berhasil merebut hati Yono, kini ramai menjadi bahan pembicaraan.

Warganet pun mulai penasaran dengan latar belakang Vini, termasuk profesinya.

Namun, hingga kini informasi yang tersedia tentang dirinya masih sangat minim.

Baca Juga: Kebersamaan Yono Bakrie dan Vini Caroline Disorot Publik, Ini Ragam Respon Kocak Warganet

Dari akun Instagram miliknya, @vinicaroline, Vini kerap membagikan potret dirinya yang tampil anggun dan bersahaja.

Ia juga beberapa kali membagikan momen kebersamaannya dengan Yono, memperlihatkan hubungan yang tampak romantis dan hangat.

Kendati begitu, aktivitas Vini di media sosial terbilang tidak terlalu aktif.

Ia jarang mengunggah sesuatu, apalagi soal kehidupan pribadinya secara mendalam.

Hal ini membuat publik makin penasaran karena informasi mengenai profesinya pun belum pernah diungkap secara terbuka.

Tidak ada petunjuk eksplisit yang menunjukkan apakah Vini seorang publik figur, pengusaha, atau berkarier di bidang lain.

Satu hal lain yang ikut menjadi bahan perbincangan adalah soal usia Vini Caroline.

Meski tidak ada informasi resmi yang menyebutkan berapa usianya, sejumlah netizen mencoba menebak berdasarkan penampilan dan gaya hidupnya yang terlihat dari unggahan Instagram.

Banyak yang memperkirakan bahwa Vini berada dalam rentang usia 25 hingga 30 tahun.

Jika dugaan tersebut benar, maka selisih usia antara dirinya dan Yono Bakrie yang lahir pada tahun 1992, diperkirakan berkisar antara 5 sampai 7 tahun.


Berita Terkait


News Update