POSKOTA.CO.ID — Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus memastikan teknologi Video Assistant Referee (VAR) akan digunakan penuh di Liga 2 musim depan. "Pakai VAR full. Confirm," kata Ferry di Jakarta Selatan, Rabu, 7 Mei 2025.
Penggunaan VAR di Liga 2 sejatinya bukan hal baru, karena sudah dipakai pada dua laga musim ini. VAR sebelumnya digunakan saat perebutan tempat ketiga dan final Liga 2 2023/2024.
Ferry menyebut persiapan untuk penggunaan VAR telah dilakukan secara menyeluruh. Mulai dari pelatihan wasit hingga kesiapan perangkat teknologi sudah dijalankan.
"Wasitnya sudah dilakukan oleh komite wasit dalam proses seleksi, kemudian pengayaan, pendidikan, dan sebagainya," jelas Ferry. Ia juga menyebut simulator latihan untuk VAR sudah tersedia.
Baca Juga: Singkirkan Arsenal, PSG Tantang Inter di Final Liga Champions
Teknologi yang digunakan juga berbeda dari sistem Hawk-Eye di Liga 1. Ferry menjelaskan sistem VAR untuk Liga 2 tetap andal meski berbeda format.
Sebagian besar klub Liga 2 sudah memenuhi syarat untuk penggunaan VAR di stadion masing-masing. Namun, masih ada tiga klub yang belum memiliki stadion layak.
"Hanya tinggal tiga klub saja yang masih, ini masih hangat lah. Yang belum punya betul-betul stadion itu cuma tiga klub yang di Liga 2," tambahnya.
Kompetisi Liga 2 musim depan juga akan mengalami perubahan format. Jumlah peserta berkurang dari 26 menjadi 20 tim.
Kompetisi akan dibagi dalam dua grup yang masing-masing terdiri dari 10 tim. Hal ini berbeda dari musim ini yang memakai tiga grup.
Baca Juga: Wenger dan Arteta Beda Pandangan Soal Kekalahan Arsenal dari PSG