Persebaya Bakal Rotasi Pemain saat Berhadapan Persik Kediri

Minggu 04 Mei 2025, 13:31 WIB
Pelatih Persebaya, Paul Munster berencana melakukan rotasi pemain saat hadapi Persik Kediri, di pertandingan pekan 31 Liga 1 2024-25. (Sumber: Instagram/officialpersebaya)

Pelatih Persebaya, Paul Munster berencana melakukan rotasi pemain saat hadapi Persik Kediri, di pertandingan pekan 31 Liga 1 2024-25. (Sumber: Instagram/officialpersebaya)

"Mungkin (rotasi pemain), kita lihat. Sangat penting bagaimana mereka siap secara mental dan fisik untuk pertandingan,” tambahnya.

Pantang Remehkan Lawan

Baca Juga: Maarten Paes Kebobolan Lima Gol saat FC Dallas Dibantai San Diego, Kiper Timnas Indonesia Dapat Rating Terendah

Persebaya sedang dalam kondisi yang cukup bagus jelang laga ini, setelah tanpa kekalahan di enam pertandingan terakhir.

Sebaliknya, Persik Kediri justru tengah terpuruk setelah menelan kekalahan di dua pertandingan beruntun.

Kendati demikian, hal tersebut tidak dijadikan sebagai keuntungan oleh Paul Munster jelang menghadapi laga nanti.

Pelatih asal Irlandia tersebut menekankan kepada anak asuhnya untuk tetap fokus dan tidak menganggap remeh tim lawan.

Baca Juga: Moussa Sidibe Masuk Daftar Calon Pengganti Ciro Alves di Persib

“Terlepas dari catatan Persik sebelumnya, kami tidak boleh menganggap remeh semua tim di Liga Indonesia ini,” ungkap Munster.

“Ini situasi yang berbeda. Semua berjuang, kami tahu Persebaya berjuang keras di papan atas."

"Persik berjuang untuk tetap bertahan di liga. Jadi, kami fokus total pertandingan ini,” imbuhnya.

Berita Terkait

News Update