Attack on Titan The Last Attack Tayang di Indonesia, Ending Baru yang Dinanti Penggemar!

Jumat 14 Feb 2025, 20:26 WIB
Ending baru film Attack on Titan The Last Attack siap mengguncang penggemar. (Sumber: IMDb)

Ending baru film Attack on Titan The Last Attack siap mengguncang penggemar. (Sumber: IMDb)

Namun, apakah tujuan Eren sebenarnya hanya kehancuran dunia? Ataukah ada alasan tersembunyi di balik aksinya? Dan apakah ending baru dalam The Last Attack akan benar-benar memberikan happy ending yang diharapkan para penggemar?

Film ini kembali digarap oleh Studio MAPPA, yang juga memproduksi bagian terakhir dari anime ini.

Dikenal dengan animasi yang spektakuler dan detail yang luar biasa, MAPPA menjamin pengalaman visual yang epik bagi para penonton.

Apakah Ending Baru Akan Memuaskan Fans?

Salah satu alasan utama mengapa Attack on Titan The Last Attack sangat dinantikan adalah ending baru yang dikabarkan lebih memuaskan bagi penggemar dibandingkan versi anime dan manga.

Seperti yang diketahui, ending anime sebelumnya cukup kontroversial, dengan banyak penggemar yang kecewa terhadap keputusan cerita.

Namun, sang kreator, Hajime Isayama, kini menghadirkan alternatif akhir yang lebih emosional dan memberikan kepuasan lebih bagi penonton.

Bagi para penggemar yang mengikuti perjalanan Eren Yeager sejak 2013, film ini menjadi momen terakhir untuk menikmati Attack on Titan di layar lebar.

Jangan sampai ketinggalan kesempatan menyaksikan ending alternatif yang sudah lama dinantikan ini.

Berita Terkait

News Update