"Virus" Lagu Garam dan Madu Semakin Menyebar, Ini Pesona Reza Rahadian Bernyanyi di Depan Laura Basuki

Rabu 12 Feb 2025, 20:23 WIB
Reza Rahardian kecanduan lagu Garam dan Madu, ini pesoannya saat bernanyi di depan Laura Basuki. (Sumber: Istimewa)

Reza Rahardian kecanduan lagu Garam dan Madu, ini pesoannya saat bernanyi di depan Laura Basuki. (Sumber: Istimewa)

Meskipun tak hafal seluruh lirik lagu dan beberapa kali harus menatap layar ponsel, Reza tetap terlihat menikmati lagu tersebut.

Melihat kelakuan Reza, Laura Basuki tampak tersenyum, namun sesekali ia menggelengkan kepala dan menutup wajah.

Reaksi para netizen pun beragam. Beberapa dari mereka merasa bahwa lagu Garam dan Madu memang mudah untuk disukai, karena catchy.

Seorang netizen @der*** menuliskan, "Tapi lagunya emang ear catchy banget sih jd siapapun yang baru denger pasti gampang notice. Btw, pertanyaannya siapa yang udah ngeracunin Reza lagu ini?"

Tak sedikit yang turut menilai bahwa meski Reza tidak terlalu sempurna dalam menyanyikan lagu ini, pesonanya tetap membuatnya menarik perhatian.

Sementara itu, komentar lain datang dari akun @gbr*** yang berkata, "Tp yg nyanyi Reza, jd yauda aja wkwk. Coba cowo yg kureng, dianggep alay."

Berita Terkait

News Update