TERNATE, POSKOTA.CO.ID - Kapal milik Kantor Pencarian dan Pertolongan Ternate meledak di Pulau Woda, Kecamatan Oba Tengah pada Minggu, 2 Februari 2025 pukul 23.40 WIT.
Kapal milik Basarnas itu meledak pada mesin saat melakukan pencarian korban nelayan yang mengalami mati mesin di Desa Gita, Kota Tidore Kepulauan, Maluku.
Akibat insiden ini, tiga orang meninggal dunia dan satu orang jurnalis hingga saat ini belum ditemukan.
Tiga korban meninggal dunia yakni satu anggota Polri yang bertugas Polaruid dan dua lainnya anggota Basarnas.
Baca Juga: Rumah yang Meledak di Mojokerto Milik Anggota Polisi, Propam Polda Jatim Dikerahkan
Direktur Polisi Air dan Udara (Polairud) Kepolisian Daerah Maluku Utara, Kombes Pol Azhari Juanda mengonfirmasi adanya insiden meledak kapal milik Basarnas.
"Kapal tersebut dalam rangka penyelamatan kapal nelayan yang alami mati mesin di perairan Gita," kata Azhari kepada wartawan yang dikutip Poskota pada Senin, 3 Februari 2025.
Azhari mengatakan bahwa dalam ketiga korban yakni personel Ditpolairud Polda Malut, satu orang meninggal dunia dan dua lainnya mengalami luka berat.
"Data sementara dua anggota luka berat dan satu meninggal dunia. Mereka sebelum bertugas membantu untuk pencarian dan pertolongan," katanya.
Baca Juga: Kapal Tongkang Pengangkut Batu Bara Masih Dibiarkan Terdampar di Perairan Pulau Popole Pandeglang
Ia mengatakan bahwa ketiga korban telah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Chasa Boesoire Ternate. Korban yang meninggal dunia telah dipulangkan ke rumah duka.