Saldo Dana Bansos Rp1.800.000 PIP Cair Kembali ke Pemilik NIK dan NISN Ini pada Januari 2025, Simak Faktanya di Sini

Kamis 09 Jan 2025, 15:27 WIB
Saldo dana bansos PIP cair kembali di awal tahhun 2025. (Poskota/Rivero Jericho S)

Saldo dana bansos PIP cair kembali di awal tahhun 2025. (Poskota/Rivero Jericho S)

Tujuan dari perpanjangan waktu aktivasi rekneing ini adalah agar siswa-siswi yang belum melakukan aktivasi mendapatkan kesempatan untuk menerima saldo dana bansos PIP.

Silakan simak informasi lebih lanjut terkait nominal saldo dana bansos PIP, cara aktivasi rekening, dokumen yang dibutuhkan, hingga cara cek saldo dana bansos PIP di bawah ini.

Baca Juga: Dana Bansos PIP Rp1.800.000 Cair ke Siswa Ini, Aktivasi Rekening Sekarang!

Nominal Saldo Dana Bansos PIP 2024

Berikut adalah beberapa nominal saldo dana bansos PIP 2024 yang disalurkan untuk para siswa terdaftar di Indonesia:

  • Sekolah Dasar (SD) : Rp450.000 per tahun
  • Sekolah Menengah Pertama (SMP) : Rp750.000 per tahun
  • Sekolah Menengah Akhir/Kejuruan (SMA/K) : Rp1.800.000 per tahun

Pastikan nominal saldo dana bansos yang masuk ke rekening SimPel Anda sudah sesuai dengan nominal penyalurannya seperti di atas.

Penuhi persyaratan dan kumpulkan dokumen-dokumen di bawah ini untuk sebelum melakukan aktivasi rekening SimPel.

Dokumen yang Dibutuhkan Untuk Aktivasi Rekening SimPel

Mengutip dari kanal YouTube Gue Rahman, berikut adalah beberapa dokumen penting yang wajib dimiliki oleh para siswa penerima PIP 2024:

  • Surat Keterangan (SK) Penerima PIP dari Sekolah
  • Identitas Diri seperti Kartu Pelajar dan Kartu Tanda Penduduk (Siswa/Wali Siswa)
  • Formulir Pembukaan Rekening dari Bank Penyalur.

Setelah memiliki beberapa dokumen tersebut, para KPM bisa langsung melakukan aktivasi rekening SimPel di Bank Penyalur.

Lakukan aktivasi rekening dengan cara di bawah ini untuk mendapatkan bantuan berupa dana untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dalam berpendidikan.

Cara Aktivasi Rekening SimPel

Silakan simak informasi terkait langkah-langkah melakukan aktivasi rekening SimPel dengan muda sebagi berikut:

  1. Kunjungi Bank Penyalur Sesuai Jenjang Pendidikan
  2. Isi Formulir Pembukaan Rekening
  3. Serahkan Dokumen Persyaratan Aktivasi
  4. Ikuti Proses Aktivasi Rekening
  5. Selesai.

Apabila sudah selesai, maka penerima bantuan saldo dana bansos PIP akan segera diberikan kepada siswa terdaftar dalam waktu dekat.

Setelah mendapatkan rekening dan kartu ATM SimPel, para siswaa-siswi terdaftar bisa langsung segera melakukan pengecekan secaa berkala untuk mendapatkan informasi terkait penyalurannya.

Berita Terkait

News Update