DEPOK – Upaya memutus rantai penyebaran Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) yang mewabah di tiga pasar tradisional Kota Depok, pihak Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kota Depok membuka pelayanan berbelanja secara daring (dalam jaringan) atau online.
“Kami memang mulai melakukan pelayanan daring atau online ke masyarakat yang ingin berbelanja di Pasar Tradisional Sukatani, Pasar Tugu dan Pasar Agung,” kata Kepala Disperindag Kota Depok, Zamrowi H, Rabu (1/4/2020).
Kegiatan ini untuk mengantisipasi penularan atau penyebaran penyakit Covid-19 yang tengah mewabah sekarang dan masyarakat dapat menghubungi nomor 0821-2251-8145 untuk Pasar Sukatani dan Pasar Tugu di 0812-9491-2496 dan 0838-2172-7439.
"Calon pembeli atau masyarakat dapat menghubungi langsung ke pedagang untuk memesan kebutuhan bahan pokok yang ingin dibeli dan nanti barang yang dipesan tentunya akan dikirim melalui ojek online yang teknisnya diserahkan ke pedagang dan UPT di tiga pasar tersebut," ujarnya.
Kepala UPT Pasar Sukatani, Rusli Arief menuturkan, kebijakan pelayanan belanja online ini untuk mendukung instruksi pemerintah terkait physical distancing (jaga jarak fisik), khususnya di area pasar.
“Sebagai pasar Standar Nasional Indonesia (SNI), kami mencoba layanan online agar pedagang di pasar tetap bisa berjualan dan masyarakat pun tetap mendapatkan bahan kebutuhan pokok," ujarnya. (anton/ys)