JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Warga berjalan di sekitar lokasi kebakaran akibat putusnya ground steel wire jaringan saluran udara tegangan tinggi di RW 004 Jatipulo, Jakarta Barat, Senin, 17 November 2025. Kebakaran hebat melanda kawasan permukiman padat, pada Minggu (16/11/2025) sore, menyebabkan 50 rumah warga ludes dilalap api dalam insiden tersebut.
Peristiwa itu diduga dipicu oleh putusnya kabel Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) yang jatuh dan menimpa atap salah satu rumah warga sehingga menyebabkan percikan api yang muncul kemudian memicu kebakaran di sejumlah titik. (Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)









