Baca Juga: Honda Siap Pamer 3 Model Penyegaran di IIMS 2026
Dengan tema “Equation of Love at First Sight”, kombinasi warna tersebut dinilai memiliki karakter berani sekaligus elegan.
Konsep warna ini juga dinilai mampu merepresentasikan karakter individualitas pengendara, terutama bagi konsumen muda.
Sebagai informasi, Yamaha YZF-R3/R25 yang meraih penghargaan ini memiliki platform serupa dengan Yamaha R25 generasi terbaru yang dipasarkan di Indonesia. Model ini mengusung konsep Urban Super Sport Motorcycle dengan berbagai pembaruan desain dan teknologi.
Yamaha R25 terbaru tampil dengan desain agresif berkat penggunaan M-Shaped Air Intake Duct yang terinspirasi dari YZF-R9 dan R1 GYTR. Lampu depan sudah mengusung LED Projector serta Twin Eye LED yang terintegrasi dengan fairing ramping.
Posisi berkendara juga disempurnakan melalui jok dan side cover yang lebih ramping untuk mendukung ergonomi pengendara.
Motor ini dibekali mesin 250 cc DOHC 8 valve berstandar Euro 5+ dengan tenaga 26,4 kW dan torsi 22,6 Nm. Yamaha juga menyematkan Assist & Slipper Clutch untuk meningkatkan kenyamanan dan stabilitas berkendara.
Dari sisi fitur, Yamaha R25 sudah menggunakan panel instrumen full digital serta konektivitas Y-Connect, yang memungkinkan pengendara memantau berbagai informasi kendaraan melalui smartphone
