Lula Lahfah Sakit Apa sebelum Meninggal Dunia? Ini Riwayat Penyakitnya yang Sempat Dikeluhkan

Sabtu 24 Jan 2026, 09:25 WIB
Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di apartemen miliknya di kawasan Jakarta Selatan.  (Instagram)

Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di apartemen miliknya di kawasan Jakarta Selatan. (Instagram)

POSKOTA.CO.ID - Selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di apartemennya di kawasan Jakarta Selatan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto mengatakan Lula Lahfah ditemukan setelah ART melapor karena yang bersangkutan tidak ada kabar saat dihubungi.

"Iya, ditemukan oleh petugas keamanan setelah ada kekhawatiran dari ART. Saat diketuk, tidak ada respons," katanya.

Polisi mengungkap bahwa sebelum ditemukan meninggal dunia, Lula ditehaui sedang dalam kondisi sakit.

Baca Juga: Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia Karena Apa? Ini Dugaan Awal Penyebabnya

"Dan diketahui bahwa kondisi kesehatannya memang sedang kurang baik," ujarnya.

Jenazah dibawa ke RS Fatmawati

Jenazah Lula kemudian ddibawa ke Rumah Sakit (RS) Fatmawati untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Sementara itu pihak kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk mendalami penyebab kematian selebgram tersebut.

Keluhkaan Penyakit GERD di X

Sebelumnya kicauan lama Lula di X sempat menyinggung kondisi kesehatan yang pernah ia alami beberapa tahun lalu.

Kicauan tersebut diunggah Lula via akun X miliknya, @lullipopp, pada 24 November 2021. Dalam unggahan singkat itu, Lula secara terbuka mengungkap keluhan terkait gangguan lambung yang dialaminya, sekaligus kondisi mental yang menyertainya.

Baca Juga: Siapa Lula Lahfah? Ini Profil Pacar Reza Arap yang Ramai Dibicarakan Usai Isu Meninggal Dunia

“Overthingking sampe GERD lalu makin overthinking karena takut meninggal,” tulisnya di akun X.

Lantas, unggahan tersebut kini kembali viral dan ramai menjadi perbincangan warganet menyusul kabar duka yang beredar luas pada Jumat, 23 Januari 2026.


Berita Terkait


News Update